Page 453 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 14 APRIL 2021
P. 453
akan di dapat sebagai berikut; Teguran tertulis merupakan peringatan tertulis atas pelanggaran
yang dilakukan oleh pengusaha.
Kemudian, pembatasan kegiatan usaha meliputi pembatasan kapasitas produksi barang
dan/atau jasa dalam waktu tertentu, atau penundaan pemberian izin usaha di salah satu atau
beberapa lokasi bagi perusahaan yang memiliki proyek di beberapa lokasi. Berikutnya
penghentian sementara sebagian atau seluruh alat produksi yaitu berupa tindakan tidak
menjalankan sebagian atau seluruh alat produksi barang dan/atau jasa dalam waktu tertentu.
Terakhir pembekuan kegiatan usaha itu berupa tindakan menghentikan seluruh proses produksi
barang dan/atau jasa di perusahaan dalam waktu tertentu. Pengenaan sanksi administratif
tersebut tidak menghilangkan kewajiban pengusaha atas denda keterlambatan membayar THR
keagamaan sebagaimana diatur dalam peraturan perundang-undangan.
Editor: Ramadhani.
452

