Page 36 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 MARET 2020
P. 36

Title          DEMI PERLINDUNGAN TKI, TUNTUT PROGRAM SPSK DIKEMBALIKAN KE NEGARA
               Media Name     jawapos.com
               Pub. Date      14 Maret 2020
                              https://www.jawapos.com/nasional/14/03/2020/demi-perlindungan-tki-tunt ut-program-
               Page/URL
                              spsk-dikembalikan-ke-negara/
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Negative











               Komite Milenial Anti Korupsi (KOMIK) mempersoalkan kebijakan sistem penempatan
               satu kanal (SPSK) dalam penempatan tenaga kerja Indonesia (TKI). Mereka
               menuntut supaya SPSK dikembalikan lagi pengelolaannya ke Kemenaker atau Badan
               Nasional Penempatan dan Perlindungan TKI (BNP2TKI).

               Koordinator SPSK Agus L. mengatakan saat ini sistem SPSK tersebut berada di
               Asosiasi Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (APJATI). Dia lantas menuntut
               supaya SPSK itu dikembalikan pada negara melalui Kemenaker atau BNP2TKI.

               "Program SPSK harusnya menjadi jalan untuk memberikan perlindungan kepada
               Pekerja Migran Indonesia (PMI) atau TKI," katanya saat dihubungi Sabtu (14/3).

               Dengan sistem yang sekarang, Agus mengatakan SPSK bakal hanya menjadi
               kegiatan bisnis. Kemudian mengabaikan aspek perlindungan dan budaya bisnis yang
               sehat karena dimonopoli oleh satu asosiasi saja.

               Agus menjelaskan program SPSK idealnya dikelola oleh pemerintah. Bukan menjadi
               kanal atau saluran organisasi masyarakat non laba seperti APJATI. Ketika
               pelaksanaan SPSK hanya dimonopoli oleh satu asosiasi, dia khawatir akan
               melenceng dari tujuan awal.

               "Aparat pemerintah juga harus bertindak tegas mengawal penuh proses
               penempatan satu kanal," tandasnya.

               Jangan sampai ada pihak swasta dalam pelaksanaan SPSK memanfaatkan
               kelengahan aparat. Agus menjelaskan, dasar dari pemberian kewenangan
               pengelolaan SPK oleh APJATI berawal dari Kepmenaker 291/2019.

               Dalam regulasi itu, secara tersirat memberi kekuasaan yang sangat besar kepada
               APJATI.

               Untuk itu Agus meminta Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Ida Fauziah untuk
               melakukan evaluasi menyeluruh rencana pelaksanaan penempatan TKI satu kanal






                                                       Page 35 of 89.
   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41