Page 50 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 FEBRUARI 2020
P. 50

"Pemerintah sudah menargetkan legalisasi aset tanah hingga 9 juta hektare bidang
               lahan melalui redistribusi sertifikat tanah rakyat. Hingga akhir 2019, bila tidak salah
               baru sekitar 1 juta bidang lahan yang tersertifikasi," ujarnya.


                   Marwan mengutip data di Kementerian ATR/BPN yang menyebutkan reformasi
               agraria juga mencakup program perhutanan sosial dan nantinya masyarakat diberi
               hak mengelola kawasan hutan selama 35 tahun.


                Terkait dengan mendorong program tersebut, menurut dia, sudah ada Peraturan
               Presiden Nomor 88 Tahun 2017 tentang Penyelesaian Penguasaan Tanah dalam
               Kawasan Hutan (PPTKH).


                "Melalui perpres tersebut, Pemerintah membentuk tim di berbagai daerah buat
               mengidentifikasi lahan hutan yang dapat dikelola masyarakat," ujarnya.


                Di sisi lain, menurut dia, sejauh ini Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
               (KLHK) telah memberikan peta indikatif sebesar 994.000 hektare untuk program
               perhutanan sosial.


                 Pewarta: Imam Budilaksono  Editor: D.Dj. Kliwantoro  COPYRIGHT (c)2020  .




















































                                                       Page 49 of 186.
   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55