Page 132 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 18 NOVEMBER 2019
P. 132

format MoU penempatan EPS ini sudah template untuk ke-16 negara pengirim,
               termasuk Indonesia.


               "Pada prinsipnya, Indonesia dapat menyetujui substansi teknis di dalam counter-
               draft MoU yang telah disampaikan oleh pihak Korea sebelumnya, tetapi masih
               terdapat beberapa poin substansi legal drafting yang perlu mendapatkan
               kesepakatan dari kedua belah pihak," jelas Menaker.


               Plt Dirjen Binapenta dan PKK, Drs. Aris Wahyudi, M.Si menambahkan, Kemnaker
               memandang bahwa Pemerintah RI dan Pemerintah Republik Korea memiliki
               keinginan yang sama untuk segera menyelesaikan proses pembaruan dokumen MoU
               EPS. Counter-draft MoU dari Pemerintah Indonesia telah disampaikan secara resmi
               kepada pihak Pemerintah Korea. Hingga saat ini, Pemerintah Korea belum
               menyampaikan tanggapannya terhadap counter draft MoU dari Pemerintah
               Indonesia.

               "Sebagai upaya untuk percepatan finalisasi pembaruan MoU, maka Pemerintah
               Indonesia melalui Atnaker RI di Korea telah meminta pihak Ministry of Employment
               and Labor of Korea untuk melakukan bilateral meeting secepatnya," lanjut Aris.


               Pada hari yang sama, Menaker Ida Fauziyah juga menerima kunjungan Dubes RI
               LBBP Untuk Selandia Baru Merangkap Samoa dan Kerajaan Tonga, Tantowi Yahya.
               Selain silaturahmi, pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan bilateral
               kedua negara, khususnya dalam bidang ketenagakerjaan.

               Turut hadir mendampingi Menaker, Kepala Biro Kerjasama Luar Negeri, Indah
               Anggoro Putri dan Direktur PPTKLN, Eva Trisiana. [hhw]








































                                                      Page 131 of 211.
   127   128   129   130   131   132   133   134   135   136   137