Page 24 - daftar isi PP 2021-2023
P. 24

4.   Perusahaan akan memberikan sumbangan kepada pekerja atau
                           keluarga pekerja (istri/suami, orang tua/mertua, anak) yang sakit
                           dan mondok di rumah sakit. Besarnya sumbangan Rp. 200.000,-
                        5.   Perusahaan akan memberikan sumbangan kepada pekerja atau
                           istri  pekerja  yang  melahirkan,  sampai  anak  ke  2  (  kedua  ),
                           sebesar Rp. 200.000, - per kelahiran.
                        6.   Perusahaan  akan  memberikan  sumbangan  sebesar  Rp.
                           1.000.000,-.  kepada  pekerja  yang  tertimpa  bencana  yang
                           menghabiskan seluruh atau sebagian besar harta benda yang
                           dimiliki, sehingga yang bersangkutan kesulitan melangsungkan
                           kehidupannya.



                                                            BAB  VII
                                                    PEKERJA PENSIUN

                                                           Pasal 25

                                                        Usia Pensiun

                        1.   Batas usia pensiun untuk pekerja ditetapkan menginjak usia 58
                           (lima puluh delapan) tahun.
                        2.   Dasar  penentuan  usia  pensiun  pekerja  adalah  tanggal  lahir
                           pekerja yang terdaftar di bagian SDM.
                        3.   Dalam  hal  Perusahaan  menganggap  pekerja  tersebut  masih
                           mampu dan masih dibutuhkan, maka atas kesepakatan bersama
                           akan diperpanjang sebagai pekerja waktu tertentu setelah hak –
                           hak pensiun dipenuhi.
                        4.   Hak - hak pekerja pensiun diberikan sesuai UU No.  11 tahun
                           2020 tentang Cipta Kerja jo. PP No. 35 Tahun 2021.




                                                           BAB. VIII
                                               IJIN, CUTI DAN HARI LIBUR

                                                           Pasal 26

                                                             Umum

                        Untuk  keperluan  istirahat  dan  keperluan  -  keperluan  khusus,
                        Perusahaan  memberikan  kesempatan  kepada  pekerja  untuk
                        menggunakan hak cuti, ijin tidak masuk bekerja dan hari - hari libur
                        resmi dengan tidak mengurangi hak - hak lainnya







                                                                                                        20
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29