Page 87 - MODUL 5 APRESIASI SENI DAN PEMBELAJARANNFinish
P. 87

minimal pedoman tersebut memuat rambu-rambu pertanyaan yang akan

                                  ditanyakan pada responden.

                            iii.   Lembar Telaah Dokumen
                                  Lembar telaah dokumen adalah instrumen yang yang digunakan untuk

                                  mengolah  dokumen-dokumen  yang  dimiliki.  Bentuk  instrument
                                  dokumentasi terdiri atas dua macam yaitu pedoman dekomentasi yang

                                  memuat garis-garis besar atau kategori yang akan dicari datanya, dan
                                  check list yang memuat daftar variabel yang akan dikumpulan datanya.

                                  Perbedaan  antara  kedua  bentuk  instrumen  ini  terletak  pada  intensitas

                                  gejala yang diteliti.
                            iv.   Angket atau Kuisioner

                                  Refleksi kegiatan pembelajaran dapat menggunakan metode angket atau
                                  kuisioner. Pada kegiatan ini, digunakan instrumen sesuai dengan nama

                                  metodenya. Bentuk lembaran angket dapat berupa sejumlah pertanyaan
                                  tertulis, tujuannya untuk memperoleh informasi dari responden tentang

                                  apa yang dialami dan diketahui oleh peserta didik.


                        C. PENUTUP



                        1.  Rangkuman
                               Apresiasi  berasal  dari  kata    “Appreciatie  “  (Belanda),  “appreciation”

                        (Inggris),    “Apreciatio”  (Latin)  yang  artinya  mengerti  serta    menyadari
                        sepenuhnya  sehingga    mampu menilai  semestinya.  Hubungannya    dengan  seni,

                        mengerti  dan  menyadari  sepenuhnya    seluk-beluk  tentang  hasil  seni,    serta

                        menjadi  sensitive  terhadap  segi-segi  estetik  sehingga  mampu  menikmati  dan
                        menilai  karya    secara  semestinya  (Soedarso,  1987:    66).  Apresiasi    dipahami

                        dalam  pengertian    kemampuan  seseorang  menunjukkan  sikap  (afektif)  dapat
                        menghargai  sesuatu  yang didasari oleh pengetahuan (kognitif) dan keterampilan

                        (psikomotorik).  Seseorang baru akan memiliki apresiasi yang memadai terhadap
                        objek  tertentu,    apabila  sebelumnya  telah  mempelajari  materi  yang  berkaitan








                                                                                                     81
   82   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92