Page 37 - Karya dan Kinerja Melewati Multi Krisis: Pandemi COVID-19
P. 37

sampel tes COVID-19 yaitu berupa tes cepat antibodi, tes cepat
               antigen, dan tes real time polymerase chain reaction (RT-PCR).
               Melalui Pusat Pengembangan Pengujian Obat dan Makanan Na-
               sio nal (PPPOMN) dan 16 Balai Besar POM, BPOM RI membantu
               percepatan pengujian RT-PCR, termasuk penyediaan sumber daya
               manusia (SDM) penguji dan penguji hasil ekstraksi spesimen.
                   Melalui Biro  Kerja Sama  dan Hubungan  Masyarakat  (Biro
               KSHM), BPOM RI juga aktif membantu pemerintah, tatkala alat-
               alat dan perlindungan kesehatan mulai langka. Atas persetujuan
               Kepala BPOM RI, Biro KSHM turun tangan mengontak berbagai
               pi hak yang ada, termasuk datang langsung ke negara-negara pro-
               du sen, agar mereka mau tetap mengirimkan alat, bahan obat, serta
               obat-obatan yang dibutuhkan masyarakat Indonesia.
                   Kemudian dalam bidang kuratif, BPOM RI bersama sejumlah
               tim ahli merilis Informatorium Obat COVID-19 di Indonesia (IOCI)
               yang di gu na kan untuk terapi pasien COVID-19 yang harus diikuti
               oleh dokter, industri farmasi, dan rumah sakit. Selain itu, BPOM RI
               me la kukan pengawalan dan pengawasan proses uji klinik hingga
               dis tri busi vaksin COVID-19. BPOM RI juga aktif mengingatkan
               untuk membuka laman situs resmi BPOM RI atau aplikasi BPOM
               Mobile un tuk memperoleh informasi yang akurat terkait obat-
               obatan, se hingga terhindar dari hoaks.
                   Selanjutnya di bidang pangan, BPOM RI juga merilis Pedoman
               Produksi dan Distribusi Pangan Olahan pada Masa Status Darurat
               Kesehatan COVID-19 di Indonesia. Pedoman ini berisi segala aspek
               upa ya pencegahan penyebaran COVID-19 di sarana produksi dan
               dis tribusi pangan olahan.
                   Selain itu, BPOM RI juga terlibat dalam pemberdayaan ma-

               sya ra kat, khususnya bagi masyarakat atau pelaku usaha yang ter-
               dampak pan demi COVID-19. Juga terlibat dengan lembaga lain
               da lam penanganan COVID-19.
                   Menandai kinerja luar biasa dalam era pandemi COVID-19
               (2020-2023), BPOM RI menerbitkan buku berjudul: “Karya dan
               Kinerja Melewati Multi Krisis: Pandemi COVID-19”. Selain men ca -

               tat tugas rutin, buku ini juga menukilkan berbagai peran dan ke ter -
               li batan BPOM RI mendampingi pemerintah, masyarakat, dan pe la-



               ku usa ha termasuk UMKM dalam mengatasi dampak eko nomi dari
               pan demi.

                                                                      xxxvii
   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42