Page 153 - MZ004 Sejarah Dunia Yang Disembunyikan
P. 153

JONATHAN BLACK
           ia akan mendapatkan kekuatan besar untuk dirinya sendiri. Ia akan
           mampu meminta rohnya untuk meninggalkan raganya seperti
           yang diinginkan, untuk mampu berkomunikasi dengan bebas
           dengan dewa-dewa dan malaikat-malaikat, seperti orang-orang
           pada zaman terdahulu. Ia akan mampu mengendalikan isiologinya
           sendiri, memengaruhi pikiran orang lain secara telepati, bahkan
           memindahkan materi.
              Jadi, naskah tentang pencarian Jason oleh Apollonius harus
           dibaca sebagai manual inisiasi, juga sebagai catatan sejarah sejati.
           Kita akan melihatnya kemudian bagaimana pada alkimia dari Abad
           Pertengahan dan yang kemudian Newton sendiri bertindak dalam
           wawasan ini.

           JIKA ANDA MELIHAT ZAMAN HENOKH INI, Hercules dan Jason
           dengan mata ilmu pengetahuan, Anda akan melihat tidak satu pun
           dari peristiwa besar yang telah dijelaskan dalam bab ini. Anda tidak
           akan melihat pahlawan-pahlawan atau monster-monster muncul
           dari laut atau dewa khayalan seperti Zeus atau kekuatan magis
           hitam menyebabkan runtuhnya kekaisaran. Anda akan melihat
           hanya ada angin dan hujan yang suram, pemandangan alam terbaik
           berupa manusianya, serta beberapa tempat tinggal peri yang tidak
           mengesankan dan peralatan batu primitif.
              Akan tetapi, mungkin ilmu pengetahuan hanya memperlihatkan
           apa yang terjadi di permukaan. Mungkinkah hal-hal yang lebih
           penting terjadi di bawah? Apa yang dilestarikan sejarah rahasia


           Mana yang lebih nyata? Dan, mana yang mengatakan kepada kita
           tentang kenyataan dari menjadi manusia dalam zaman itu, yang
           ilmiah atau yang esoteris yang tersembunyi dalam mitos-mitos kuno?
              Jika ada tingkat-tingkat kebenaran atau kenyataan dalam
           kejadian-kejadian sekarang yang terlewatkan oleh kesadaran akal
           sehat yang berorientasi ilmu pengetahuan yang kita gunakan untuk
           mengarahkan jalan melalui kemacetan lalu lintas, pasar swalayan,
           dan surel?





           142

                                                         pustaka-indo.blogspot.com
   148   149   150   151   152   153   154   155   156   157   158