Page 478 - MZ004 Sejarah Dunia Yang Disembunyikan
P. 478

AKAR GAIB SAINS













                      Ilustrasi untuk
                      heatrum
                      Illustration to
                      $IFNJDVN
                      Theatrum
                      #SJUBOOJDVN,
                      Chemicum
                      sebuah antologi
                      Britannicum, an
                      yang dikumpulkan
                      anthology collected
                      oleh Elias Ashmole.
                      by Elias Ashmole.







             kenal lelah. Museum Ashmolean di Oxford, yang dibangun untuk
             menampung koleksinya, adalah museum umum pertama. Ia juga
             seorang pria dengan keingintahuan intelektual tanpa batas. Pada
             1651 ia bertemu seorang pria yang lebih tua, William Backhouse,
             pemilik sebuah puri bernama Swallowield. Rumah ini ternyata
             memiliki sebuah galeri panjang yang luar biasa, sebuah rumah harta
             karun yang berisi “Penemuan dan Barang Langka”, termasuk naskah-
             naskah alkimia langka. Backhouse jelas seorang pria yang ingin
             meraih hati Ashmole, dan buku harian Ashmole mengungkapkan
             bagaimana Backhouse membujuknya untuk menjadi putranya.
                Dengan ini, kita tahu, Backhouse bermaksud mengadopsinya
             sebagai penerus dan ahli warisnya. Ia berjanji, sebelum meninggal
             ia akan menyampaikan kepada Ashmole rahasia utama alkimia,
             materi sesungguhnya dari Batu Bertuah, agar Ashmole bisa me-
             manfaatkannya pada lain waktu sebuah tradisi rahasia yang berasal
             dari zaman Hermes Trismegistus. Selama dua tahun berikutnya
             pengajaran Backhouse terhadap Ashmole yang bersemangat berjalan
             lambat dan tampaknya ragu-ragu. Namun, kemudian pada Mei 1653


                                                                         467

                                                         pustaka-indo.blogspot.com
   473   474   475   476   477   478   479   480   481   482   483