Page 19 - Microsoft Word - Buku Pembelajaran PKn Tingkat Dasar dan Lanjutan.docx
P. 19
undang tersebut adalah lahirnya Peraturan Pemerintah (PP)
Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
(SNP). Dalam PP tersebut dikemukakan bahwa standar
nasional adalah kriteria minimal tentang sistem pendidikan
di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik
Indonesia. Menurut Pasal 35 Undang-Undang No. 20 Tahun
2003, Standar Nasional Pendidikan digunakan sebagai acuan
pengembangan kurikulum, tenaga kependidikan, sarana dan
prasarana, pengelolaan, dan pembiayaan.
Sebagai implikasi dari ketentuan PP No. 32 Tahun
2013 tentang Standar Nasional Pendidikan, khususnya
tentang Standar Isi dan Standar Kompetensi Lulusan, maka
lahirlah Permendiknas No. 54 tahun 2013 tentang Standar
Kompetensi Lulusan. Permendiknas inilah yang dijadikan
landasan operasional (acuan) bagi satuan pendidikan dalam
mengembangkan kurikulum yang akan dilaksanakan di
masing-masing satuan pendidikan tersebut.
16