Page 5 - BAB VIII - REAKSI REDOKS
P. 5

Persamaan reaksinya

               C(s) + O2(g) → CO2(g)

               Berdasarkan  persamaan  reaksi  tersebut  bilangan  oksidasi  C  bertambah  dari  0  ke  +4;
               sehingga  C  mengalami  reaksi  oksidasi.  Bilangan  oksidasi  O  berkurang  dari  0  ke  -2;

               sehingga O mengalami reaksi reduksi.


                                                 0                +4
                                                C    +   O 2(g)    →   CO 2(g)
                                                 (s)
                                                        0            -2


                      Berdasarkan  naik  turunnya  bilangan  oksidasi,  oksidasi  merupakan  reaksi

               peningkatan  bilangan  oksidasi  dan  reduksi  merupakan  reaksi  penurunan  bilangan
               oksidasi.



               Contoh Soal:
               Tentukan bilangan oksidasi atom Cl pada senyawa berikut:

                1.  KCl

                2.  KClO3
                Penyelesaian:

                1.  Bilangan oksidasi Cl pada KCl adalah -1

                2.  Bilangan oksidasi Cl pada KClO3 adalah +5


               Latihan Soal:
               Tentukan bilangan oksidasi atom Cl pada senyawa berikut:

                1.  KClO

                2.  KClO2
                3.  CaCl2


               8.1.2  Reduktor dan Oksidator

                      Oksidasi merupakan suatu proses dimana bilangan oksidasi unsur bertambah dan

               dimana elektron dilepaskan dan terlihat di sisi kanan dari setengah persamaan oksidasi.
               Zat yang teroksidasi disebut reduktor/pereduksi, karena elektron yang dilepaskan dari

               zat  tersebut  menyebabkan  zat  lain  (pasangannya)  menangkap  elektron  tersebut  dan

               menjadi tereduksi.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10