Page 49 - gunung lakon
P. 49

adalah penghuni-penghuni Gunung Kalabat yang sudah
            saya tunjuk,” ucapnya lagi.

                 Tetengkoren  berbunyi sebanyak tiga kali pertanda
            upacara  selesai.  Kemudian  tetua  mengatakan  kepada

            seluruh  penghuni  Gunung  Kalabat  bahwa  pekerjaan
            memindahkan  sebagian  puncak  Gunung  Lokon  ke

            Gunung  Kalabat  direstui  oleh  Yang  Mahakuasa.  Hal
            itu menunjukkan saat upacara tadi tidak ada halangan

            apa  pun.  Sesajian  yang  diatur  dan  harus  dibawa  ke
            puncak  Gunung  Lokon itu  mengandung  maksud  untuk

            menghormati para leluhur dan penghuni Gunung Lokon
            agar  saat  pemindahan  tidak  mengalami  halangan.

            Orang-orang yang akan bekerja pun sudah direstui oleh
            Yang  Mahakuasa  agar  mereka  dapat  bekerja  dengan

            baik. Jadi, yang akan berangkat bekerja adalah orang-
            orang pilihan yang sangat tangguh dan kuat bekerja.

                 Akhirnya,  upacara  selesai.  Diputuskanlah  bahwa
            mereka akan berangkat ke Gunung Lokon besok. Mereka

            harus  mempersiapkan  barang-barang  dan  bekal  yang
            akan  dibawa  ke gunung  itu.  Keesokan  harinya  para

            penghuni  Gunung  Kalabat  berkumpul  untuk  melepas
            para pekerja yang akan pergi ke Gunung Lokon. Orang-

            orang yang sudah dipilih untuk bekerja disuruh berdiri



                                          41
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54