Page 208 - Gabungan
P. 208

Ailian  ganti  nama  jadi  Santy.  Tak  lama  kemudian  Santy  berani


            menyatakan cintanya padaku. Mungkin  dia terlalu kebarat-baratan,


            sementara  aku  sangat  konservatif  ala  Timur,  aku  tidak  menerima


            cintanya. Dia menangis. Sebulan kemudian dia menikah dengan pria


            Amerika berusia 40-an yang baru bercerai, seorang playboy di dunia


            hiburan. Saat aku lulus, Santy bercerai."


                "Nasib wanita..." kata Yenni sedih.


                "Kemudian, Santy jatuh cinta lagi, tapi kudengar tidak ada yang


            berhasil," kata Su Wenbin.


                "Di antara banyak teman wanitamu, tidak adakah satu pun yang


            kau sukai?" tanya Yenni penasaran.


                "Aku punya banyak teman wanita, tidak bisa dipungkiri, ada yang


            cantik dan sehat, terdidik, latar belakang keluarga baik. Tapi aku ingat

            pesan ibuku, cari wanita lebih baik wanita Timur. Tidak bisa dipungkiri,


            gaya hidup orang Timur  dan Barat sangat berbeda. Dalam hal ini,


            ibuku sangat konservatif, aku juga. Setiap akhir pekan, banyak teman


            wanita  yang  mengajakku  kencan.  Pada  si A  ku  bilang  sudah  janji


            dengan si B, pada si B ku bilang sudah janji dengan si C."


                "Kau jadi penipu besar dong?" kata Yenni.


                "Ah, hanya penipu kecil! Aku tidak menyakiti atau mempermainkan


            harga  diri  mereka. Tapi  tetap  saja  membuat  banyak  teman  wanita


            cemburu. Pada akhirnya, mereka sadar tertipu, menganggapku tidak

                                                           208
   203   204   205   206   207   208   209   210   211   212   213