Page 245 - Gabungan
P. 245

sebentar."


                Wenying memberi isyarat pada Su Wenbin. Su Wenbin menerima


            telepon, "Halo, Tuan Bai!... Aku baru saja kembali!"


                "Pasti senang sekali!"


                "Ya, dapat banyak pengalaman baru!"


                "Kamu pasti lelah. Besok sore kita bertemu di sini untuk ngobrol."


                "Besok sore?... Tuan Bai, tunggu sebentar." Su Wenbin teringat


            harus menemani Yenni ke Dr. Emir besok. Ia melihat jam—baru pukul


            empat setengah. Yenni masih terkunci di kamar. "Bagaimana kalau


            sekarang, Tuan Bai?"


                "Lebih baik lagi!" Bai Zhongwu meletakkan telepon, menarik napas


            dalam. Ia teringat kejadian Minggu lalu:


                Saat makan malam keluarga, putrinya Xiaojuan tiba-tiba bertanya,

            "Kepala Insinyur Su pergi ke mana? Kok tidak datang?"


                "Anak kecil kok banyak tanya!" Bai Zhongwu bercanda. "Tuan Su


            tidak akan datang lagi! Dia sedang pacaran dengan Yenni."


                Sachiko Tanaka heran bertanya pada suaminya: "Bagaimana kau


            tahu?"


                Bai Xifan melirik ayahnya dengan sinis.


                Bai Xiaojuan menatap piring nasi di depannya, bergumam pelan:


            "Apa  aku  masih  anak  kecil?  Kalian  semua  menganggapku  anak


            kecil?"  Setelah  berkata  demikian,  ia  perlahan  berdiri  dan  berjalan

                                                           245
   240   241   242   243   244   245   246   247   248   249   250