Page 17 - Modul 4
P. 17

2.   Tentukan anggaran

                   Langkah selanjutnya setelah menentukan jenis mobil yang akan di
                   konversi untuk menentukan anggaran. Terdapat berbagai macam
                   faktor yang menentukan besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk
                   konversi ini. Pekerjaan konversi mobil listrik dapat dilakukan dengan
                   biaya yang relatif rendah, tetapi dengan spesifikasi yang sudah pasti
                   disesuaikan dengan biaya tersebut. Oleh karena itu, rencanakan sesuai
                   dengan kebutuhan, karena tidak ada gunanya merencanakan sistem
                   kelistrikan yang berteknologi tinggi yang mahal, namun anggaran
                   yang dimiliki hanya mendukung sistem konversi dengan biaya rendah.
                   Konversi dengan biaya tinggi seperti, penggerak dan pengontrol
                   AC, baterai, motor listrik dan motor controller dengan spesifikasi
                   tinggi, entertainement lengkap serta mobil yang besar dan berat yang
                   membutuhkan kapasitas baterai yang besar. Biaya-biaya tersebut belum
                   termasuk biaya tenaga kerja. Semakin rumit konversi dan lengkap
                   konversi yang diharapkan maka secara otomatis biaya tenaga kerja akan
                   semakin tinggi. Tenaga ahli konversi yang diperlukan akan disesuaikan
                   dengan kebutuhan konversi tersebut.
               B.  Faktor Teknis

               1.   Pilih kendaraan/mobil
                   Setelah memutuskan kebutuhan kendaraan dan anggaran secara umum,
                   langkah selanjutnya adalah memilih merek dan model mobil yang akan
                   di konversi. Daftar prasyarat dan anggaran yang telah dibuat sangat
                   membantu dalam pemilihan casis dan jenis mobil.  Tidak ada mobil
                   terbaik untuk dikonversi, karena setiap orang memiliki pendapat dan
                   kebutuhan sendiri-sendiri. Pemilihan yang tepat adalah mobil yang
                   membuat pengemudinya nyaman setiap kali duduk dan berkendara
                   menuju ke suatu tempat. Untuk mempermudah pemilihan jenis
                   kendaraan yang terbaik untuk dikonversi adalah sebagai berikut:

                   a.   Lebih ringan adalah yang terbaik, pilih kendaraan yang bobotnya
                       lebih ringan secara keseluruhan. Kendaraan berat membutuhkan
                       motor listrik yang lebih besar dan kapasitas baterai yang besar pula
                       untuk mencapai kinerja yang sama dengan kendaraan yang lebih
                       ringan. Dengan kata lain, jika kombinasi baterai dan motor listrik
                       yang sama dipasang di dua kendaraan, dan yang satu beratnya hanya
                       20% lebih berat dari yang lainnya, jangkauan dan kecepatan secara
                       keseluruhan akan berkurang pada mobil yang lebih berat. Bobot dan
                       ke-stabilan kendaraan secara keseluruhan sebelum dan sesudah
                       konversi harus tetap sama.
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22