Page 162 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 162
Kegiatan 4:
Bercerita
Guru meminta peserta didik membentuk kelompok kecil yang
terdiri dari 4 orang. Di dalam kelompok tersebut, peserta didik
saling berbagi cerita tentang pengalaman membaca, melihat, atau
mengalami tindakan diskriminatif. Beberapa pertanyaan panduan
antara lain sebagai berikut.
1) Siapa pelaku dan korban?
2) Bagaimana peristiwa diskriminasi tersebut berlangsung?
Tuliskan secara singkat!
3) Bagaimana sikap peserta didik terhadap peristiwa tersebut?
Guru diharapkan mengingatkan peserta didik untuk membagi
waktu dengan baik agar semua anggota kelompok dapat mence-
ritakan pengalaman diskriminatif tersebut.
Kegiatan 5:
Membuat Proyek
Setelah memahami pesan yang terkandung di dalam Markus 10:13–
16, peserta didik bersama dua orang temannya ditugaskan untuk
mencari dan menulis ungkapan dari bermacam-macam bahasa
ataupun kebiasaan yang ada di Indonesia dan dunia ini. Berikut ini
adalah panduan untuk mengerjakan tugas tersebut.
1. Mencari kalimat atau ungkapan untuk memperkenalkan diri
dalam sepuluh bahasa daerah di Indonesia. Kalimat panduannya,
“Hai, nama saya ….”
144 | Buku Panduan Guru Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas VI