Page 423 - Berangkat Dari Agraria
P. 423
400 Berangkat dari Agraria:
Dinamika Gerakan, Pengetahuan dan Kebijakan Agraria Nasional
Sekarang ini, rapat-rapat kantor biasa dilakukan virtual atau hibrid/
campuran (offline dan online).
Perubahan busana di tempat umum juga terjadi. Penggunaan
masker guna menghindarkan mulut dari semburan benih virus
korona kini membudaya. Memakai masker sekarang ini sudah
menjadi kebutuhan hidup manusia. Selain mencegah penularan
penyakit, masker kini menjadi bagian tak terpisahkan dari busana
masyarakat Indonesia. Memang tak semua terbiasa menggunakan
masker, terutama di desa yang secara geografis dinilai jauh dari
kota sebagai pusat penyebaran virus korona. Orang desa, umumnya
merasa tak perlu menggunakan masker karena jauh dari sumber
virus. Kelangkaan masker di desa juga turut mendorong warganya
untuk tak bermasker.
Lebaran kali ini, pemudik diajak konsisten menggunakan
masker dan tetap menjaga jarak. Pemudik harus menjaga diri dan
keluarganya dari kemungkinan penyebaran virus korona melalui
berbagai pertemuan dan silaturahmi Lebaran. Kesadaran ini
dapat secara signifikan mengurangi risiko lonjakan penularan
covid-19 setelah Lebaran. Ketika pademi segera berakhir, ancaman
melonjaknya angka positif covid-19 pascalebaran harus dicegah
bersama. Para pemudik dan warga yang menikmati Lebaran dengan
berkumpul bersama keluarga di kampung halaman, perlu tetap
waspada akan bahaya covid-19. Menahan diri dan tidak berlebihan
sebagai inti makna puasa Ramadan, perlu diaktualisasikan guna
mencegah penularan korona. Semangat berbagi dan memberi,
dikembangkan untuk pulihnya kondisi sosial-ekonomi.
Semoga Lebaran membuka pintu hikmah bagi bangsa Indonesia
untuk bisa pulih dari keterpurukan kesehatan dan ekonomi
pascapandemi. Selamat Idul Fitri 1443 H.*