Page 53 - Perlindungan Hak Atas Tanah Masyarakat Hukum Adat
P. 53

pula kepada negara hukum, karena salah satu tujuan hukum ialah untuk
            mencapai keadilan. Pengakuan negara yang adil ini adalah serasi dengan Pasal
            10 DUHAM (Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia) bahwa “setiap orang
            berhak dalam persamaan yang sepenuhnya didengarkan suaranya di muka
            umum dan secara adil oleh pengadilan yang merdeka dan tidak memihak”.

                Michael J. Sandel, mengedepankan pemikiran tentang tujuan keadilan,
            yang bertumpu pada beberapa pandangan filsafat sebelumnya yakni kebebasan
            (freedom sebagaimana dianut kaum liberal), kemanfaatan (utility, dari Jeremy
            Bentham), keadilan distributif dan komutatif (dari Aristoteles), moral reason
            (dari Immanuel Kant). Proses pikir Michael Sandel ini penulis akan gunakan
            dalam mengkaji proses penanganan hukum.
                Proses penanganan hukum disini berkaitan dengan tujuan memperoleh
            bukti-bukti materiil sebagai wujud dari pemenuhan adanya fakta untuk
            ditetapkan sebagai fakta hukum. Dalam ilmu hukum dikenal berbagai teori
            tujuan hukum. Penulis memasukkannya dalam penanganan hukum, antara
            lain seperti keadilan (Aristoteles) yang bertumpu pada moral (Kant), ataukah
            teori manfaat bagi sebagian besar masyarakat (utility) dari Jeremy Bentham,
            ataukah untuk mencapai ketertiban masyarakat, sehingga pengenaan sanksi
            hukum adalah untuk memenuhi tercapainya tujuan hukum yang diinginkan.
                                                                             68
            Hal yang menarik dari Michael Sandel adalah metode pendekatannya yang
            pragmatis, yakni dari kasus-kasus atau peristiwa nyata yang memerlukan
            jawaban: bagaimana sebaiknya kasus itu ditangani, dan ia tidak menarik
            pemikirannya dari premis-premis mayor yang dikenal banyak digunakan
            oleh pemikir-pemikir filsafat klasik. Bagaimana penanganan hukum secara
            berkeadilan, bagaimana penanganan hukum yang bermoral, bagaimana
            penanganan hukum yang dapat memberikan manfaat yang besar bagi
            masyarakat, bagaimana penanganan hukum yang dapat melibatkan kontrol
            masyarakat, dan terakhir bagaimana penanganan hukum berdasar kebajikan
            (virtue).





                68   Michael J. Sandel Justice, 2010, What’s the Right Thing to do?, First published in the
            United States of America by Farrar, Straus and Giroux, 2009, First Published in Great Britain
            by Allen Lane, Published in Penguin Books.


                                            36
   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58