Page 82 - 4.1 Salinan Buku Siswa Kelas 4 SD Kurikulum 2013 PJOK Revisi 2019
P. 82

B                     C          D                 D           D

                  Gambar 3.8       Lari melompati rintangan dan lari langkah kuda

                       Dalam  kegiatan  ini,  kamu  dapat  mengawali  dengan  lari  cepat.
                  Kemudian, lakukan lompatan melewati rintangan. Kegiatan ini dapat
                  divariasikan dengan lari langkah  kuda. Bagaimana caranya? langkahkan
                  kaki kanan ke depan. Kaki kiri mendorong tubuh di belakang kaki
                  kanan. Posisi kaki kanan selalu berada di depan kaki kiri.












                  Mempraktikkan Variasi Gerak Dasar Lari dalam Latihan Sirkuit

                  Bentuklah  kelompok  yang  beranggotakan  6-8  orang.  Bersama
                  kelompokmu, lakukan variasi gerak lari dalam latihan sirkuit. Langkah-
                  langkahnya sebagai berikut.

                  1.  Pos I, lari pelan (joging) dan menyamping hingga pos II.
                  2.  Pos II, lari cepat sejauh 10-15 meter
                  3.  Pos III, lari berkelok-kelok melewati 10 rintangan.
                  4.  Pos IV, berlari melompati rintangan, kemudian berlari langkah kuda.

                  Lakukan kegiatan ini dengan semangat dan percaya diri.



                  C. Variasi Gerak Dasar Lompat dan Loncat

                       Apa  sajakah  variasi  gerak  dasar  lompat  dan  loncat?  Tahukah
                  kamu, gerakan melompat memberikan pengalaman cara menumpu
                  atau  mendarat  yang  benar.  Selain  itu,  aktivitas  melompat  dapat
                  menumbuhkan keberanian dan percaya diri. Sebelum mempelajari
                  lebih lanjut, lakukan kegiatan berikut.










                                           Aktif Berolahraga - Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan  61


                                           Di Unduh dari : Bukupaket.com
   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87