Page 35 - Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi_Dr. Aninditya Sri Nugraheni, M.Pd
P. 35

(b)  Angka  Romawi  digunakan  untuk  menyatakan  penomoran  bab
                              (dalam terbitan atau produk perundang-undangan) dan nomor
                              jalan.
                         (c)  Angka  Romawi  kecil  digunakan  untuk  penomoran  halaman
                              sebelum Bab I dalam naskah dan buku.

                      b.  Lambang Bilangan Tingkat
                            Penulisan kata bilangan tingkat dapat dilakukan sebagai berikut:
                         1)  Hari Ulang Tahun ke-63 RI (huruf dan angka Arab)
                         2)  Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia (tanpa bilangan)
                         3)  Pada awal abad XX (angka Romawi kapital)
                         4)  Dalam kehidupan pada abad ke-20 ini (huruf dan angka Arab)
                         5)  Pada awal abad kedua puluh (huruf)
                         6)  Kantor di tingkat II gedung itu (angka Romawi)
                         7)  Di tingkat ke-2 gedung itu (huruf dan angka Arab)

                  7.  Pemakaian Tanda Baca
                         Tanda  baca  merupakan  unsur  yang  penting  dalam  bahasa  tulis.
                      Tanda  baca  dapat  membantu  pembaca  untuk  dapat  memahami  jalan
                      pikiran  penulisnya.  Alangkah  sulitnya  bila  kita  harus  memahami  suatu
                      tulisan yang tidak dilengkapi dengan tanda baca.
                         Pemakaian tanda baca dalam ejaan bahasa Indonesia meliputi:
                     a.  Tanda Titik (.)
                           Penulisan singkatan nama perusahaan dengan huruf kapital tidak
                        disertai  titik.  Sebaliknya,  singkatan  gelar  akademik  dan  singkatan
                        nama orang harus mengguna-kan titik. Perhatikan Contoh:
                           Tabel 15. Analisis Penulisan Singkatan dengan Huruf Besar
                                     Benar                           Salah
                           CV, DKI, DPA, DPR, KTP, RI     C.V.,  D.K.I.,  D.P.A.,  D.P.R.,
                                                          K.T.P., R.I.


                        Penulisan singkatan gelar akademik dan nama orang.

                        Contoh:
                        Benar                             Salah
                        R. M. Purwonagoro                 RM Pangeran
                        Harun Alrasyid, S.H.              Harun Alrasyid, SH
                        H.O.S. Cokroaminoto               HOS Cokroaminoto
                        Wiwit Sulistya, S.Pd.             Wiwit Sulistya, SPd
                        Raihan Nugrahardika, S.E., M.M.   Raihan Nugrahardika SE MM

                           Berikut  ini  singkatan  kata  atau  ungkapan  umum  dengan
                        menggunakan  huruf  kecil.  Singkatan  terdiri  dari  dua  huruf
                        menggunakan  titik  pada  setiap  akhir  huruf.  Sedangkan  singkatan
                        terdiri dari tiga huruf atau lebih diberi satu titik pada akhir singkatan.
               Bahasa Indonesia Berbasis Pembelajaran Aktif                         34
   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40