Page 32 - Artikel Kesehatan RSUP Dr. Sardjito 2020
P. 32

Ada beberapa faktor resiko untuk infeksi saluran kencing, yaitu :

               1.  Kerusakan  atau  kelaianan  pada  saluran  kemih  berupa  sumbatan  (batu  saluran
                    kemih, pembesaran prostat)


               2.  Jenis kelamin
                   Wanita lebih sering terkena dibanding laki-laki, karena wanita memiliki uretra yang

                   lebih pendek sehingga wanita lebih rentan infeksi


               3.  Aktifitas Seksual
                   Kurang  menjaga  kebersihan  setelah  aktivitas  seksual  dapat  menyebabkan  ISK,

                   karena saat aktivitas seksual bakteri penyebab infeksi dapat ikut masuk ke saluran
                   urethra. Selain itu sering berganti pasangan memperbesar resiko terkena ISK


               4.  Pemasangan kateter
                   Hal tersebut disebabkan oleh bakteri dari peralatan medis, tangan petugas medis

                   yang memasang kateter, atau bahkan dari tubuh pasien sendiri menuju saluran kemih

                   sehingga menyebabkan infeksi.

               5.  Kebiasaan cebok yang salah

                   Membasuh  kemaluan  dari  arah  anus  ke  depan  (vagina)  dapat  menyebabkan
                   perpindahan bakteri dari anus ke saluran kencing.


               6.  Kehamilan

                   Hal tersebut karena janin yang tumbuh dapat memberikan tekanan pada kandung
                   kemih dan saluran kencing. Kondisi ini menjebak bakteri dan berkembang biak.


               7.  Diabetes Melitus
                   Urin  penderita  diabetes  melitus  mengandung  glukosa  (gula).  Glukosa  merupakan

                   media pertumbuhan bakteri yang baik. Menurunnya kekebalan tubuh akibat diabetes
                   membuat infeksi lebih mudah terjadi.


               Untuk penanganan Infeksi Saluran Kencing, penderita dianjurkan untuk mengkonsumsi

               air  putih  2-3  liter/hari  dan  menjaga  kebersihan  organ  genitalia/kelamin.  Untuk  obat,
               biasanya diresepkan antibiotik berdaarkan pola kuman yang ada. Bila hasil tes resistensi

               kuman sudah ada, pemberian antimikroba disesuaikan.
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37