Page 28 - E - Modul Sistem Pencernaan oleh Farah Fatimatuzzahro'
P. 28

Zat Aditif
         Bionews

                                      Zat aditif merupakan zat tambahan yang ditambahkan ke dalam bahan

         Gemar                  makanan  dengan  maksud  tertentu.  Zat  aditif  tidak  termasuk  zat  gizi  atau

         Membaca                nutrisi.  Ada  tiga  jenis  zat  aditif,  yaitu  zat  pewarna,  zat  pengawet,  dan  zat
                                penyedap  rasa.  Zat  pewarna  biasanya  ditambahkan  untuk  mendapatkan
                                warna  menarik pada  makanan sehingga  selera  makan kita  bertambah. Zat

                                pengawet,  contohnya  natrium  benzoat,  ditambahkan  agar  makanan  tidak

                                cepat menjadi rusak atau busuk. Zat penyedap rasa ditambahkan agar rasa
                                makanan menjadi lebih lezat sehingga meningkatkan selera makan kita, mi

                                salnya monosodium glutamat (MSG).
                                      Zat  aditif  ada  yang  berasal
                                dari  alam     (alami)  dan  ada  yang
                                dibuat oleh manusia (sintetis). Zat

                                aditif   alami    biasanya     tidak
                                berbahaya       bagi     kesehatan

                                manusia,  sedangkan  zat  aditif
                                sintetis  jika  digunakan  dalam

                                jumlah  yang  melebihi  ambang
                                batas    akan    berbahaya     bagi

                                kesehatan      manusia       karena
                                beberapa  zat  aditif  sintetis  ada

                                yang  bersifat  toksik  (racun)          Gambar 1.8 Makanan kalengan umumnya
                                                                         menggunakan bahan pengawet
                                ataupun        karsinogen    (dapat      Sumber : IDN Times
                                menimbulkan kanker).






























               27 | E  –   M O D U L   S I S T E M   P E N C E R N A A N   X I   -   M I P A
   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33