Page 101 - PJOK_Kls 11
P. 101

PelajaranVIII

                      Menganalisis Kategori


                      Keterampilan Gerak Aktivitas

                      Renang




























                         Tanah air kita atau lingkungan kita terdapat banyak penampakan alami dan
                      buatan yaitu air, seperti: waduk/bendungan, danau, sungai, dan lautan. Seperti
                      halnya ikan, tubuh kita dapat bergerak dalam air apabila kita melakukankanya
                      dengan gerakan-gerakan yang baik dan memenuhi prinsip-prinsip bergerak di
                      air.  Berenang  merupakan  salah  satu  aktivitas  di  air  yang  menyenangkan  yang
                      dapat menyesuaikan gerakan kita dengan sifat-sifat air. Marilah kita mencoba
                      melakukan aktivitas renang dengan berbagai gaya seperti: gaya bebas, gaya dada,
                      dan gaya punggung serta gaya kupu-kupu/dolphin.


                       A. Mengenal aktivitas gerak renang



                         Tujuan berenang tidak semata-mata untuk  mencapai prestasi, tetapi untuk
                      mencapai tujuan yang lebih luas di antaranya adalah untuk : pembentukan dan
                      pengembangan fisik, pembinaan hidup sehat, pemeliharaan kesegaran jasmani,
                      dan peningkatan kapasitas tubuh serta untuk keselamatan.  Namun lebih dari itu
                      banyak hal-hal positif  yang bisa kita rasakan langsung atau tidak langsung kalau
                      kita menguasai berenang.




                                                  Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan  93
   96   97   98   99   100   101   102   103   104   105   106