Page 102 - Merayakan Ibu Bangsa_201216_1406
P. 102
Perempuan Pejuang Tanah Air
Wawancara Siti Maemunah dengan Aleta Baun
Siti Maemunah*
Tanah air dan perempuan adalah dua hal
yang selalu diperjuangkan Aleta Baun. Pikiran dan
pesan Aleta Baun (51 tahun) tentang perjuangan
tanah air merupakan pengalaman dan pengetahuan
perempuan yang tak lekang dimakan waktu,
bahkan terbukti melintasi batas negara. Salah
satunya disampaikan Aleta di hadapan perwakilan
65 negara peserta World Culture Forum pada 11
Oktober 2016 di Bali. Pidatonya bertajuk “Kami tak
jual yang tidak bisa kami buat” diberitakan media
massa sebagai pidato yang berhasil menggetarkan
forum itu. Sebelumnya, April 2013, saat menerima
penghargaan Goldman Prize Award di San
Francisco, Amerika Serikat, pidato Aleta juga
dikutip banyak media internasional, salah satunya
Earth Island Journal. Bahkan, media tersebut
mengutipnya untuk mengkritik pematenan gen
masyarakat adat Myriad oleh industri farmasi yang
kasusnya sedang disidangkan Mahkamah Agung
Amerika Serikat. Ini kasus besar yang menentukan
masa depan industri bioteknologi dalam hal
pematenan berbagai gen makhluk hidup. Enam
bulan kemudian, pengadilan memutuskan bahwa
paten gen manusia dilarang. Kedua pidato di atas
juga berisi pengetahuan, pengalaman, dan pesan
Aleta menyelamatkan tanah air orang Mollo di
Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara
Timur.
102

