Page 301 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 8 OKTOBER 2020
P. 301
Menurut dia paraturan turunan pemerintah akan mengatur lebih rinci terkait mekanisme upah
para pekerja. Nantinya terdapat penegasan secara utuh terkait formula upah dalam penetapan
upah minimum di setiap wilayah didasarkan pada tingkat inflasi. "Terdapat penegasan variabel
dan formula dalam penetapan upah minimum berdasarkan pertumbuhan ekonomi atau inflasi,"
tambahnya.
Dia memastikan bahwa upah minimum tidak hanya mengacu di tingkat provinsi akan tetapi juga
mengacu ketentuan setiap kabupaten/kota. Dengan demikian, ketentuan upah minimum
kabupaten/kota tidak dihapus atau tetap dipertahankan. "Upah minimum kabupaten/kota tetap
dipertahankan. Saya ulang untuk menegaskan bahwa upah minimum kabupaten kota tetap
dipertahankan," tandas dia.
(nng).
300

