Page 254 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 5 OKTOBER 2020
P. 254

Sementara,dua fraksi menyatakan menolak RUU kontroversial ini yaitu Partai Keadilan Sejahtera
              dan Partai Demokrat.
              Adapun RUU Cilaka menimbulkan kontroversi dikalangan buruh, lantaran sejumlah ketentuan
              dalam regulasi tersebut dinilai merugikan buruh. Beberapa rumusan aturan tersebut diantaranya
              :  penghapusan  Upah  Minimum  Kabupaten  (UMK)  bersyarat  dan  Upah  Minimum  Sektoral
              Kabupaten (UMSK).

              Pemangkasan upah pesangon dari 32 bulan upah menjadi 25 bulan, 19 bulan dibayar pengusaha
              dan 6 bulan dibayar pemerintah lewat BP Jamsostek. Outsourcing pekerja seumur hidup tanpa
              batas jenis pekerjaan.

              Anand, menambahkan bila sesuai rencana, pihaknya bakal terlibat dalam aksi mogok selama tiga
              hari, terhitung tanggal 6 Oktober hingga 8 Oktober.

              Dihubungi terpisah, Koordinator Wilayah Riau Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia
              (KSBSI),Juandi Hutahuruk, mengatakan saat ini pihaknya menunggu arahan lebih lanjut.

              "Kalau KSBSI Riau sampai saat ini belum ada instruksi," tekannya.

              Adapun KSBSI Riau termasuk kelompok buruh yang vokal melontarkan kritikan atas RUU Cilaka.

              Reporter: Febri Kurnia  Editor: Arif Sugiono.

















































                                                           253
   249   250   251   252   253   254   255   256   257   258   259