Page 20 - Modul_Ferditia Karna Juwana
P. 20
B. Fakta-Fakta Cerita
1. Alur
Alur merupakan rangkaian peristiwa yang direka dan dijalin dengan
saksama dan menggerakkan jalan cerita. Alur adalah cerita yang berisi urutan
kejadian, namun tiap kejadian itu hanya dihubungkan secara sebab akibat,
peristiwa yang satu disebabkan atau menyebabkan terjadi peristiwa lainnya
(Stanton dalam Nurgiyantoro, 2015: 167).
Menurut Nurgiantoro (2015: 213) pembedaan alur berdasarkan kriteria
urutan waktu yang pertama disebut sebagai alur lurus, alur sorot balik dan alur
campuran. Pengertian alur-alur tersebut, yaitu:
(1) alur lurus/maju adalah alur cerita yang dimulai dari masa kini, lalu diung-
kapkan masa atau rencana mendatang,
(2) alur sorot balik/mundur adalah alur cerita dengan tolehan kembali ke masa
lalu, dan
(3) alur campuran adalah alur yang menggabungkan alur maju dan alur
mundur.
13