Page 59 - E-Modul IPA + video
P. 59

2.  Sinar  datang  sejajar  sumbu  utama  akan  dipantulkan  seolah-olah
                           berasal dari titik fokus















                        3.  Sinar datang menuju titik fokus akan di pantulkan sejajar sumbu utama











                             Dari tiga sinar istimewa di atas, untuk dapat melukis banyangan pada
                        cermin  cembung  diperlukan  minimal  dua  sinar  istimewa  saja.  Caranya
                        hampir  sama  dengan  cara  melukis  bayangan  pada  cermin  cekung.
                        Sedangkan Ruang Esbach untuk cermin cembung adalah:
                             Ruang I : antara titik O dan titik fokus F.
                             Ruang II : antara titik fokus F dan titik pusat kelengkungan C.
                             Ruang III : antara titik C dan ~.
                             Ruang IV : di depan cermin cembung

                             Sebuah benda AB diletakkan tegak di depan cermin cembung. Untuk
                        melukis bayangannya kita dapat menggunakan dua sinar istimewa, yaitu
                        (1)  sinar  datang  sejajar  sumbu  utama  (2)  sinar  datang  menuju  pusat
                        kelengkungan.A’B’. Sifat bayangan dari benda di depan cermin cembung
                        selalu  :maya,  tegak,  diper-kecil.  Contoh  peristiwa  sehari-hari  adalah
                        penggunaan kaca spion kendaraan.
                             Bagaimanakah  rumus-rumus  persamaan  bagi  cermin  cembung?
                        Rumus-rumus  atau  persamaan  matematis  tentang  pembentukan
                        bayangan  pada  cermin  cembung  sama  dengan  pada  cermin  cekung,
                        hanya  saja  pada  cermin  cekung  jarak  focus  f  dan  jari-jari  R  bertanda
                        positif sedangkan f dan R pada cermin cembung bertanda negatif.



                                                                                                     56
   54   55   56   57   58   59   60   61   62   63   64