Page 10 - E-Modul PKK
P. 10

2) Jumlah Tenaga Kerja
                     Jumlah  tenaga  kerja  yang  tersedia  sangat  mempengaruhi  jumlah
                     produk  yang  dihasilkan  sampai  jumlah  permintaan  yang  ada
                     terpenuhi.  Jika  jumlah  tenaga  kerja  terlalu  sedikit,  perusahaan  tidak
                     akan  mampu  memenuhi  permintaan  yang  ada.  Namun  jika  jumlah
                     permintaan  melebihi  jumlah  tenaga  kerja,  maka  biaya  produksi
                     perusahaan  akan  meningkat,  sehingga  nantinya  akan  menyebabkan
                     biaya produksi lebih besar dibanding biaya pendapatan. Oleh karena
                     itu,  pentingnya  mempertimbangkan  jumlah  tenaga  kerja  sesuai
                     dengan kapasitas produksi.


                  3) Modal
                     Modal merupakan segala sesuatu yang digunakan untuk membangun
                     atau memulai sebuah usaha baik berupa barang maupun uang. Untuk
                     memulai sebuah usaha maka kita perlu menentukan besar usaha yang
                     akan  dilakukan  dan  memperkirakan  tingkat  produksi  yang  dapat
                     dilakukan dan disesuaikan dengan besar modal usaha yang kita miliki.


                4) Kemampuan Wirausaha
                     Faktor  ini  menjadi  sangat  penting  untuk  dikembangkan.  Seorang

                     pengusaha  berperan  mengatur  dan  mengkombinasikan  faktor-faktor
                     produksi  dalam  rangka  meningkatkan  kegunaan  barang  atau  jasa
                     secara  efektif  dan  efisien  sehingga  tercipta  produk  yang  berkualitas
                     sesuai dengan kembutuhan konsumen


                5)  Faktor pendukung produksi yang lain
                     Faktor pengukung kegiatan produksi lain yang harus diperhatikan di
                     antaranya,  kapasitas  mesin  yang  tersedia,  air  bersih,  listrik,  alat
                     angkut,  dan  lain  sebagainya.  Karena  jika  faktor-faktor  tersebut  tidak
                     diperhitungkan maka akan terjadi pemborosan.




                         MARI BERTANYA


                     Setelah  mempelajari  pengertian,  jenis  dan  faktor  biaya
                     produksi,  langkah  berikutnya  adalah  menghitung  biaya
                     produksi.  Bagaimanakah  cara              menentukan  suatu
                     kelayakan usaha melalui penghitungan biaya produksi?
                     Sebelum  melangkah  ke  materi  selanjutnya,  adakah
                     materi  yang  belum  kamu  pahami?  Jika  masih  ada
                     pertanyaan, lakukanlah diskusi besama guru dan teman
                     sekelasmu.




                                                                                                              7
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15