Page 11 - Modul Elektronik Etnosains
P. 11
Mari Kita Simak raian Berikut:
Makanan dan minuman tradisional di Indonesia sangat beranekaragam.
Makanan dan minuman tradisional ini tersebar di setiap daerah di Indonesia.
Makanan dan minuman tradisional ini menjadi ciri khas dari masing-masing
daerah di Indonesia. Makanan dan minuman tradsional ini merupakan warisan
dari turunan nenek moyang di masyarakat Indonesia, masih pekat dengan tradisi
masyarakat setempat, dan kaya akan nilai gizi. Namun, saat ini di era modern,
keberadaan dan minat terhadap makanan dan minuman tradisional tergeser
dengan adanya keberadaan makanan modern dari luar negeri yang semua serba
instan dan cepat saji. Maka, dari itu sebagai generasi penerus bangsa, kita harus
melestarikan keberadaan makanan dan minuman tradisional ini sebagai bentuk
wujud cinta dengan kearifan lokal Indonesia. Salah satunya adalah dengan
mengkonsumsi makanan dan minuman tradisional sehingga kebudaan ini tidak
luntur dan tidak diakui oleh negara luar sebagai budayanya.
Macam-Macam Zat Aditif
Pembuatan makanan dan minuman tradisional ini tidak dapat terlepas dari
penggunaan zat aditif. Berdasarkan asalnya zat aditif padan makanan dan
minuman ini dibedakan menjadi dua yaiti zat aditif alami dan buatan. Zat aditif
alami merupakan zat yang atau diperoleh dari alam tanpa menggunakan
tambahan bahan kimia sintesis. Zat aditif buatan merupakan zat yang diperoleh
melalui proses penambahan bahan kimia tertentu. Penggunaan zat aditif ini
sudah ada dari zaman nenek moyang, akan tetapi masih menggunakan zat aditif
alami, sehingga aman dikonsumsi. Penggunaan zat adatif alami ini juga menjadi
salah satu faktor bahwa nenek moyang memiliki umur yang lebih lama
dibandingkan dengan orang saat ini.
Berdasarkan fungsinya zat aditif ini baik yang alami maupun buatan
dikelompokan menjadi bahan pewarna, pemanis, pengawet dan penyedap rasa.
Untuk mempelajari lebih lanjut silahkan pelajari materi berikut!
3