Page 42 - kotasehat
P. 42
39
Klasifikasi limbah medis
Limbah medis dapat diklasifikasikan berdasarkan potensi bahaya yang terkandung
didalamnya, maupun berdasarkan bentuknya (padat dan cair)
Klasifikasi limbah medis utama :
Limbah umum: limbah yang tidak berbahaya dan tidak membutuhkan
penanganan khusus, contoh : limbah domestik, limbah kemasan non infectious
Limbah benda tajam: obyek atau alat yang memiliki sudut tajam, sisi, ujung
atau bagian menonjol yang dapat memotong atau menusuk kulit seperti jarum
hipodermik, perlengkapan intravena, pipet pasteur, pecahan gelas, pisau
bedah
Limbah patologis: Jaringan atau potongan tubuh manusia, contoh bagian
tubuh, darah dan cairan tubuh yang lain termasuk janin
Limbah farmasi: Limbah yang mengandung bahan farmasi contoh obat-obatan
yang sudah kadaluwarsa atau tidak diperlukan lagi
Limbah genotoksik: limbah yang mengandung bahan dengan sifat genotoksik
contoh limbah yang mengandung obat-obatan sitostatik (sering dipakai dalam
terapi kanker), yaitu zat karsinogenik (benzen,antrasen), zat sitotoksik,
(tamoksifen, semustin) zat yang mungkin bersifat karsoinogenik
(chloramphenicol, chlorozotocin, cisplatin).
Limbah kimia: limbah yang mengandung bahan kimia contoh reagen di
laboratorium, film untuk rontgen, desinfektan yang kadaluwarsa atau sudah
tidak diperlukan, solven. Limbah ini dikategorikan limbah berbahaya jika
memiliki beberapa sifat (toksik, korosif (pH12), mudah terbakar, reaktif
(mudah meledak, bereaksi dengan air, rawan goncangan), genotoksik
Limbah alat yang mengandung logam berat: Baterai, pecahan termometer,
tensimeter
Limbah radioaktif: bahan yang terkontaminasi dengan radio isotop yang
berasal dari penggunaan medis atau riset radio nukleida
Wadah bertekanan tinggi: Tabung gas anestesi, gas cartridge, kaleng aerosol,
peralatan terapi pernafasan, oksigen dalam bentuk gas atau cair
Limbah berpotensi menularkan penyakit (infectious): mengandung
mikroorganisme patogen yang dilihat dari konsentrasi dan kuantitasnya bila
terpapar dengan manusia akan dapat menimbulkan penyakit. jaringan dan stok