Page 58 - Transmisi Nilai-nilai Pertanahan di Kabupaten Magetan
P. 58
Basis Transmisi Nilai-Nilai Pertanahan
sudah bersertipikat hak atas tanah.
2. Tindakan dan Perilaku
Motif yang terdiri dari motif pelaksanaan tugas, motif tunduk
pada ketentuan, dan motif memberi manfaat; selanjutnya menjadi
dasar munculnya tindakan dan perilaku. Sebagaimana diketahui,
saat pelaksanaan transmisi nilai-nilai pertanahan pada petani oleh
petugas Kantor Pertanahan Kabupaten Magetan, muncul beberapa
tindakan dan perilaku, sebagai berikut:
a. Sesuai Tuntutan Tugas
Tindakan dan perilaku petugas kantor pertanahan yang
sesuai tuntutan tugas, muncul saat pelaksanaan transmisi
nilai-nilai pertanahan pada petani oleh petugas Kantor BAB II
Pertanahan Kabupaten Magetan. Sebagaimana diketahui
petugas Kantor Pertanahan Kabupaten Magetan, yang telah
memiliki motif, untuk melaksanakan tugas berdasarkan
ketentuan yang berlaku agar bermanfaat bagi petani,
selanjutnya menyesuaikan tindakan dan perilakunya dengan
tuntutan tugas, baik yang melalui program PRONA maupun
yang melalui permohonan secara individual (Kepala Kantor
Pertanahan, 2016).
Tindakan dan perilaku sesuai tuntutan tugas,
merupakan hasil perenungan petugas kantor pertanahan,
saat memperhatikan “isyarat” atau pesan yang diberikan
oleh Pemerintah Desa Banjarpanjang dan para petani Desa
Cepoko. Setelah menerima pesan, petugas kantor pertanahan
mengartikan atau memaknai pesan tersebut, agar dapat
memahami kebutuhan para petani dalam melindungi hak
atas tanahnya.
Suwarno D. (Sekretaris Desa Cepoko, tahun 2006-2015)
menjelaskan, bahwa petugas kantor pertanahan memberi
38 Transmisi Nilai-Nilai Pertanahan 39

