Page 211 - REFORMA AGRARIA EKOLOGIS
P. 211

terhambat,  akibatnya kesuburna  tanah menurun.  Senyawa ikutan
            unsur hara dalam pupuk sintetik juga berdampak pada pengerasan
            tanah, sehingga perakaran tanaman tidak dapat menembus lapisan
            bawah.

                Pestisida juga berdampak pada kualitas air, sehingga dampaknya
            bisa  langsung  ke  ternak  atau  manusia  yang  terpapar  air  tercemar.
            Dampak paling nyata ialah turut punahnya musuh alami hama akibat
            pestisida, sehingga ketika hama yang dibasmi mengalami resistensi
            seiring peningkatan dosis pestisida, maka ledakan hama tidak dapat
            dihindari.

                Pertanian yang  dimaksudkan  sebagai  penopang  kehidupan
            justru  menjadi bagian  dari  ancaman  keberlangsungan kehidupan
            itu sendiri.  Pada akhirnya,  keberlanjutan  pertanian sebagai denyut
            nadi  peradaban  terancam  terhenti, ia  sekarat karena membunuh
            lingkungan  yang  menopangnya,  pertanian berkelojotan  daripada
            berkelanjutan (10 Agustus 2023).


            17.  Reforma Agraria vs Reformasi Agraria
                Orang  sering menyamakan  atau  samar membedakan Reforma
            Agraria dengan Reformasi Agraria. Ketika saya terlibat sebagai peneliti
            dalam Riset Sistematis STPN 2012,  saya  berkesempatan  bertemu
            dengan Dr. (HC) Gunawan Wiradi di Sajogjo Institute, Bogor, saya
            menanyakan hal itu kepada beliau.

                Beliau berpendapat, Reforma Agraria dan Reformasi Agraria dua
            hal yang sangat jauh berbeda. Reforma Agraria merupakan perombakan
            total struktur penguasaan dan pemilikan tanah, sedangkan Reformasi
            Agraria penataan ulang tatanan penguasaan, pemilikan, penggunaan
            dan pemanfaatan. Reformasi Agraria menuntut perubahan mendasar
            dari  watak  tatanan agraria, di  Indonesia  hal  ini  dimulai  dari
            penghapusan Domein Verklaring, sedangkan Reformasi Agraria hanya
            memperbaiki apa yang dirasa kurang dari tatanan yang sudah ada,
            misalnya redistribusi tanah dan sertipikasi tanah yang tidak menjadi
            bagian dari perombakan tatanan. Reforma ibarat penggantian sistem
            politik feodalisme monarki menjadi republik demokrasi, sedangkan



            196   REFORMA AGRARIA EKOLOGIS:
                  Praktik Penataan Akses Ramah Lingkungan di Desa Panjangrejo, Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantul
   206   207   208   209   210   211   212   213   214   215   216