Page 14 - BUKU MODEL FIX
P. 14
Buku Model
Pembelajaran Contextual Teaching
and Learning (CTL)
Berbantuan E-Modul
sehingga dirasakanmasuk akal sesuai dengan kerangka berfikir yang
dimiliki.
B. Model Pembelajaran
Model pembelajaran adalah suatu perencanaan atau suatu pola yang
digunakan sebagai pedoman dalam merencanakan pembelajaran di kelas atau
pembelajaran dalam tutorial. Model pembelajaran mempunyai makna yang
lebih luas. Model pembelajaran memiliki beberapa ciri khas, yang tidak
dimiliki oleh strategi dan metode pembelajaran. Ciri khas model tersebut
adalah (1) adanya rasional teoritik logis yang disusun oleh para pencipta
ataupengembangnya; (2) adanya landasan pemikiran tentang apa dan
bagaimana peserta didik belajar; (3) tingkah laku mengajar yang diperlukan
agar model tersebut dapat dilakukan dengan berhasil; (4) lingkungan belajar
yang diperlukan agar tujuan pembelajaran tersebut dapat tercapai.
Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat dituliskan bahwa model
pembelajaran adalah bentuk atau suatu contoh yang digunakan sebagai acuan
dalam proses pembelajaran, (Ahdhianto, 2020; Pratiwi, 2020).
Suatu model pembelajaran meliputi keseluruhan sistem
pembelajaran yang mencakup komponen tujuan, kondisi pembelajaran,
proses dan evaluasi hasil pembelajaran. Model digunakan untuk dapat
membantu memperjelas prosedur, hubungan serta keadaan keseluruhandari
apa yang didesain. Model memiliki banyak kegunaan, mulai dari perencanaan
11

