Page 26 - BAHASA INDONESIA-7
P. 26
Isi Teks Bebas SARA dan Kekerasan
Tugas bermakna pada penilaian keterampilan berbahasa reseptif berkaitan
dengan isi dan pertanyaan / tugas membaca. Substansi isi pada penilaian membaca
berkaitan dengan promosi nilai-nilai baik pada teks/ karya sastra yang dipilih.
Dengan kata lain, bacaan berisi nilai-nilai baik yang bermanfaat bagi siswa dan tidak
bernuansa SARA. Tugas atau pertanyaan menuntut siswa berpikir tingkat tinggi.
Tugas Terkendali dan Sesuai Alokasi Waktu
Pada asesmen pendidikan karakter, kejujuran berkarya merupakan fokus
yang diutamakan. Kejujuran berkarya dapat dilihat jika tugas terkendali dan
diberikan dengan waktu yang cukup. Tugas membaca buku di rumah dilakukan
dengan kendali jurnal membaca dan kopi sampul buku yang dibaca atau buku
asli yang dibaca. Dengan tugas terkendali, pencontekan/ ketidakjujuran bisa
dideteksi guru lebih awal. Tugas terkendali juga menyelamatkan siswa dari niat
untuk berbuat tidak jujur atau mencontek pekerjaan orang lain.
Tugas Bermakna dan Mendorong Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi
Pertanyaan bacaan atau tugas membaca melatih keterampilan berpikir
tingkat tinggi. Tugas membaca meminta siswa untuk menganalisis, menunjukkan
bukti/ alasan untuk mendukung jawaban yang dikemukakan siswa. Di bawah
ini dicontohkan tugas/ soal membaca intensif yang menuntut pembuktian dan
berpikir kritis.
Pertanyaan belum menuntut Pertanyaan menuntut keterampilan
keterampilan berpikir tingkat tinggi berpikir tingkat tinggi
a. Tentukan termasuk jenis teks dari a) Tentukan termasuk jenis teks apa
teks di atas! teks di atas! Jelaskan alasan dan
b. Jelaskan struktur teks cerpen! bukti-bukti yang mendukung
jawabanmu
b) Tentukan bagian orientasi,
komplikasi, dan resolusi pada teks
cerpen di atas! Tunjukkan bukti
dan alasannya!
Kegiatan setelah membaca adalah menugaskan siswa menilai apa yang dibaca,
menganalisis dan memecahkan masalah dari apa yang dibaca.
Penilaian Sesuai dengan Indikator Kompetensi Dasar
Penilaian dilakukan berdasarkan indikator suatu kompetensi. Dengan
demikian, instrumen penilaian harus dikembangkan dari indikator kompetensi.
Indikator dipilih yang esensial sebagai inti dari kompetensi dasar yang akan
diukur.
Tugas Berimbang antara Tugas Individu dan Kelompok
Dalam konteks pendidikan karakter, asesmen membaca dilakukan dengan
menumbuhkan kemandirian. Karena itu, tugas membaca dirancang secara
20 Buku Guru Kelas VII SMP/MTs