Page 144 - My FlipBook
P. 144

Bagian Ketiga



                   film  dan  nyanyian-nyanyian  yang  diperlukan  oleh  masyarakat.  Kedua,

                   Pemerintah memerlukan dana, dan usaha-usaha semacam itulah yang dapat
                   mendatangkan  dana  yang  berupa  pajak.  Ketiga,  kita  membutuhkan

                   lapangan kerja untuk memberikan pekerjaan kepada para pencari kerja.

                   Dan usaha-usaha semacam itulah yang antara lain mampu menyediakan
                   lapangan kerja.


                         Oleh karena itu wajar kalau ‘kutukan’ dan ‘himbauan’ di atas kurang

                   mendapat  tanggapan  sebagaimana  mestinya.  Oleh  sebab  itu,  tanpa

                   mengurangi  nahi  munkar  kita  tersebut,  sudah  menjadi  kebutuhan  yang
                   mendesak agar umat Islam, khususnya lembaga-lembaga dakwah untuk

                   memperhatikan atau memiliki bengkel seni, pusat musik, gedung kesenian
                   bahkan  kalau  mungkin  mendirikan  akademi  atau  institut  seni.  Dengan

                   adanya bengkel seni, pusat musik, gedung kesenian, dan institut seni itu,
                   masalah  kebudayaan  dan  kesenian  akan  tertangani.  Diharapkan  dari

                   semuanya itu kelak akan lahir seniman dan musisi muslim yang mampu

                   mencipta seni, film, dan lagu-lagu yang bernafaskan Islam yang mampu
                   menumbuhkan  rasa  iman,  dan  bukan  seni,  film  dan  lagu-lagu  yang

                   membangkitkan selera rendah.


                         Sejarah telah membuktikan, betapa efektifnya dakwah melalui seni,

                   sehingga  masyarakat  Indonesia  (khususnya  Jawa)  yang  dulu  sebagian
                   besar  memeluk  agama  Hindu,  Budha  atau  kepercayaan  lokal,  dengan

                   dakwah lewat media seni pewayangan berbalik menjadi Islam meskipun
                   tingkat keislamannya masih rendah. Tetapi dengan mereka mau mengaku

                   Islam itu saja sudah merupakan hal yang istimewa.


                         Kesimpulannya,  untuk  keberhasilan  dakwah  di  masa  mendatang,
                   umat  Islam  termasuk  Muhammadiyah,  harus  meningkatkan  dakwah





            132
   139   140   141   142   143   144   145   146   147   148   149