Page 14 - Seni-Teater-BG-KLS-I
P. 14

C. Karakteristik Mata Pelajaran Seni Teater Sekolah Dasar

                     Sahabat Guru, buku ini didasarkan pada empat alur capaian pembelajaran, yaitu: (1)
                     siswa mampu mengenali manusia sebagai unsur utama pemeranan (tubuh, vokal,
                     dan ingatan emosinya); (2) siswa mampu mengingat, merekam, dan menuangkan
                     pengalaman pribadinya dari satu peristiwa melalui gerak tubuh, suara, dan
                     emosinya; (3) siswa mampu mendeskripsikan pengalaman pribadinya di masa lalu
                     dalam bentuk penampilan di depan orang lain; serta (4) siswa menghasilkan dan
                     mengomunikasikan idenya melalui tubuh dan pengalamannya (mimesis).


                     D.  Alur Capaian Pembelajaran Fase A
                     Pada  akhir  fase  A,  siswa  mulai  memahami  ilmu  bermain  teater  atau  seni  peran

                     secara sederhana sebagai cara mengelola diri sendiri (self-awareness), mengamati
                     orang lain dan lingkungan, mampu mengobservasi ragam karakter tokoh berdasar
                     analisis  fisik  dengan  meniru  kebiasaan  seseorang  (mimesis), serta mampu
                     menampilkan dirinya di depan orang lain.
                     Siswa akan mempelajari teater dengan:
                     •  mengamati tingkah laku diri sendiri dan orang di sekitarnya (keluarga, lingkungan,
                        dan teman dekat);
                     •  melakukan penampilan di depan orang lain untuk mengasah percaya diri (dasar); dan
                     •  menyaksikan pertunjukan para seniman Indonesia.

                     Dalam fase ini, siswa diharapkan:
                     •  bermain seni peran sederhana untuk memperkenalkan konsep teater;
                     •  melakukan kegiatan pemanasan melalui permainan (nyanyian, gerak imajinasi,
                        suasana, dan lingkungan);
                     •  melakukan permainan untuk mengolah tubuh dan eksplorasi suara (suara perut,
                        diafragma, dada, leher dan hidung, gerak dan lagu), menirukan gaya dan karakter
                        orang lain dengan gerak imajinasi;
                     •  membuat properti dan kostum sederhana untuk pentas; dan
                     •  mementaskan tablo dan pertunjukan teater sederhana.


                     E.  Deskripsi Singkat Mata Pelajaran Seni Teater SD Kelas I

                     Buku Seni Teater SD kelas I dipersiapkan untuk memperkenalkan siswa tentang
                         y        Buday    Prakary
                     ini, siswa diajak bermain untuk mengenal dunia teater, mengenal diri sendiri dan
                     menghargai perbedaan orang lain, bekerja sama mempersiapkan properti dan
                     kostum pementasan, serta berani tampil di depan umum melalui permainan tablo
                     dan pertunjukan sederhana. Buku ini berisi empat unit yang harus diajarkan kepada
                     siswa. Keempat unit tersebut adalah (1) mengenal dunia teater, (2) serunya bermain
                     tablo, (3) serunya bermain pantomim, dan (4) berkreasi dan berkolaborasi. Semua
                     kegiatan pembelajaran dalam unit tersebut dikemas dalam bentuk permainan.





                     4       Buku Panduan Guru Seni Teater SD Kelas I
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19