Page 351 - Buku Guru PJOK KLS-V
P. 351
Hubungan guru dengan komite sekolah akan menjadi agak jauh. Namun,
penting untuk memupuk hubungan kolega dalam satu kota jika program PJOK akan
berkembang pesat dalam sekolah.
1. Mengapa siswa saya harus mengikuti PJOK?
Sewaktu guru mempertimbangkan cara untuk membangun dukungan untuk
program yang dibuat, ada baiknya untuk merumuskan jawaban atas pertanyaan
yang mungkin ditanyakan oleh orang tua (administrator, anggota komite):
• Mengapa peserta didik saya hendaknya mengambil PJOK?
• Manfaat apa yang dia peroleh dari berpartisipasi dalam program yang dibuat?
Hari ini kami dapat menyarankan bahwa PJOK yang berkualitas berpotensi
mengarahkan peserta didik ke aktivitas jasmani seumur hidup. Setiap orang
tua menginginkan manfaat ini, yang diuraikan oleh Pusat Pengendalian dan
Pencegahan Penyakit (CDC, 2018), untuk peserta didik mereka. Ada bukti ilmiah
yang menunjukkan bahwa jika rutin berpartisipasi dalam aktivitas jasmani, maka
akan dapat:
• Mengendalikan berat badan
• Mengurangi risiko penyakit kardiovaskular
• Mengurangi risiko untuk diabetes tipe 2 dan sindrom metabolik
• Mengurangi risiko beberapa jenis kanker
• Menperkuat tulang dan otot
• Meningkatkan kesehatan mental dan suasana hati
• Meningkatkan kemampuan untuk melakukan aktivitas sehari-hari dan
mencegah kelelahan
• Meningkatkan kesempatan untuk hidup lebih lama
Sumber lain yang bagus adalah situs web SHAPE America (www. shapeamerica. org). Situs
Web CDC (www.cdc.gov) sangat membantu jika guru mencari slide Power Point tentang
epidemi obesitas untuk dibagikan kepada orang tua.
A. Komunitas pada Umumnya
Secara realistis, komunitas pada umumnya kurang penting dibandingkan dengan
elemen yang dibahas selama ini. Namun, guru berpotensi dapat meningkatkan program
untuk menjadikan daya gerak beriramak komunitas. Biasanya, ini adalah usaha besar MASA DEPAN PENDIDIKAN JASMANI
yang membutuhkan banyak waktu dan upaya. Beban kerja dapat dikurangi dengan
mengadakan program dengan sekolah lain.
• Presentasi program dapat diinformasikan kepada khalayak umum. Saat mengadakan
pameran sebaiknya sediakan selebaran sehingga orang-orang yang mampir selama
beberapa menit untuk menonton program tahu persis apa yang mereka tonton.
Peserta didik yang tidak sedang beraksi dapat membagikan brosur ini.
• Paruh waktu pertandingan bola basket adalah kesempatan yang baik untuk
menampilkan beberapa hal menarik dari program. Agar program bisa efektif,
naskah perlu dikerjakan dan penyiar dilatih dengan baik. Banyak siswa dari kelas
yang berbeda akan membuat acara ini lebih menarik bagi penonton. Musik keras
Bagian 7 Masa Depan Pendidikan Jasmani 345