Page 14 - Edupreneur Variasi Roti Manis
P. 14
VARIASI ROTI MANIS
3. Garam
Garam dapur merupakan suatu senyawa kimia dari NaCl (sodium
klorida), terdiri dari 1 atom sodium dan 1 atom klorida. Garam adalah
salah satu bahan penyedap rasa yang dikenal oleh manusia.
Merupakan bagian yang sangat penting dari makanan dan dapat
dengan mudah diserap ke dalam tubuh manusia.
Garam digunakan sebagai faktor penentu dalam proses fermentasi
pada pembuatan roti agar menghasilkan roti dengan berkualitas baik
serta menimbulkan rasa gurih dan lezat. Penggunaan garam akan
menghasilkan roti dengan remah yang seimbang dan juga umur
simpan roti lebih lama. Banyaknya garam dalam resep harus
dikontrol dengan hati-hati. Jika terlalu banyak garam yang dipakai,
fermentasi dan proofing akan menjad lama. Jika terlalu sedikit,
proses fermentasi akan berlangsung cepat. Tanpa garam, ukuran
pori-pori pada roti biasanya akan menjadi lebih besar, selain itu ragi
akan mati sebelum mengembangkan roti dengan sempurna.
3.1 Karakteristik Garam
a. Garam adalah mineral.
b. Dapat larut dalam air.
c. Mempunyai rasa yang kuat.
d. G a r a m h a n y a m e m i l i k i
sedikit atau tidak memiliki
beraroma.
e. Garam bersifat sangat
higroskopis (mudah menarik
uap air).
13