Page 11 - Makalah Kelompok 2 Strategi Pembelajaran
P. 11

terlibat  terutama  dalam  penggunaan  proses  mentalnya  untuk  menemukan
                             beberapa konsep dan prinsip.

                                   Discovery  dilakukan  melalui  observasi,  klasifikasi,  pengukuran
                             prediksi, penentuan dan inferensi. Proses tersebut disebut cognitive process

                             sedangkan discovery itu sendiri adalah  the mental process of assimilating

                             concepts and principle in the mind  (Robert B. Sund dalam Malik, 2001 : 219).
                                   Langkah  kerja  (sintak)  model  pembelajaran  penyingkapan  atau

                             penemuan adalah sebagai berikut :
                               1.  Pemberian rangsangan (stimulation),

                               2.  Pernyataan atau identifikasi masalah (problem statement),
                               3.  Pengumpulan data (data collection),

                               4.  Pembuktian (Verification),

                               5.  Menarik simpulan atau generalisasi (generalization).
                         2.  Model Pembelajaran Problem-Based Learning (PBL)

                                   Model pembelajaran berbasis masalah merupakan pembelajaran yang

                             menggunakan  berbagai  kemampuan  berpikir  dari  peserta  didik  secara
                             individu  maupun  kelompok  serta  lingkungan  nyata  untuk  mengatasi

                             permasalahan  sehingga  bermakna,  relevan  dan  kontekstual  (tan  onn  seng,
                             2000),

                                   Tujuan  PBL  adalah  meningkatkan  kemampuan  dalam  menerapkan
                             konsep konsep pada permasalahan baru atau nyata, pengintergrasian konsep

                             higher order of thingking skill keinginan dalam belajar, mengarahkan belajar

                             diri sendiri, dan keterampilan (Norman & Schmidt).
                                   Karakteristik yang mencakup PBL menurut Tan (Amir, 2009) antara

                             lain :
                             1.   Masalah digunakan sebagai awal pembelajaran,

                             2.   Biasanya  masalah  yang  digunakaan  merupakan  masalah  dunia  nyata
                                  yang disajikan secara mengambang (illstructured),

                             3.   Masalah biasanya menuntut perspektif majemuk (multiple perspektif),

                             4.   Masalah  membuat  pembelajar  tertantang  untuk  mendapatkan
                                  pembelajaran di ranah pembelajaran yang baru,

                             5.   Sangat mengutamakan belajar mandiri,





                                                                                                     10
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15