Page 49 - (EBOOK 3_PSDKP) MENGENAL NORMA STANDAR PROSEDUR & KRITERIA DI BIDANG PENGAWASAN SUMBER DAYA PERIKANAN
P. 49

∞KODIFIKASI UNDANG UNDANG  TENT ANG PERIKANAN ∞






          (3) Ketentuan mengenai kriteria, jenis, dan tata cara pengenaan
            sanksi administratif  sebagaimana dimaksud pada ayat (2)
            diatur dalam Peraturan Pemerintah.


                                 Pasal 36
          (1) Kapal perikanan milik orang Indonesia yang dioperasikan di
            wilayah pengelolaan perikanan Negara  Republik Indonesia
            dan/atau laut lepas wajib didaftarkan terlebih dahulu sebagai
            kapal perikanan Indonesia.
          (2) Kapal perikanan yang telah terdaftar sebagaimana dimaksud
            pada ayat (1), diberikan Perizinan Berusaha dari Pemerintah
            Pusat atau Pemerintah Daerah sesuai dengan kewenangannya
            berdasarkan norma, standar, prosedur, dan kriteria yang
            ditetapkan oleh Pemerintah Pusat.


          (3) Setiap  orang yang mengoperasikan kapal perikanan di
            wilayah pengelolaan  perikanan Republik Indonesia dan/
            atau laut lepas yang tidak mendaftarkan kapal perikanannya
            sebagai  kapal perikanan Indonesia sebagaimana dimaksud
            pada ayat (1) dikenai sanksi administratif.
          (4) Ketentuan lebih lanjut mengenai  kriteria,  jenis, besaran
            dan tata cara  pengenaan sanksi administratif sebagaimana
            dimaksud pada ayat (3) diatur dalam Peraturan Pemerintah.

                                  Pasal 37
          Setiap kapal perikanan Indonesia diberi tanda pengenal kapal
          perikanan berupa tanda selar, tanda daerah penangkapan ikan, tanda
          jalur penangkapan ikan, dan/atau tanda alat penangkapan ikan.*
          *.  Yang dimaksud dengan “tanda pengenal kapal perikanan” adalah



                                DITJEN PSDKP
                                     39
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54