Page 72 - E-Modul Pelabuhan Udara (Aktualisasi-Dinda Sekar Selni Prawardani, S.T.,M.T)
P. 72
b. dua sisi dimulai dari akhir sisi dalam dan bergerak divergen ke kiri dan ke kanan
keluar secara bersamaan pada tingkatan tertentu dari lajur take-off hingga ke lebar
akhir yang telah ditentukan dan terus setelahnya pada lebartersebut untuk
sepanjang sisa dari permukaan take-off; dan
c. sisi luar horizontal tegak lurus terhadap jalur take-off yang telah ditentukan. Elevasi
dari sisi dalam sama dengan titik tertinggi dari perpanjangan sumbu landasan pacu
antara bagian ujung landasan pacu dan sisi dalam, kecuali bahwa ketika clearway
ada maka elevasi sama dengan titik tertinggi dari tanah pada sumbu clearway
tersebut. Ketika jalur take-off adalah lurus, maka kemiringan permukaan take-off
climb diukur dalam bidang vertikal pada sumbu landasan pacu. Ketika jalur take-off
ada belokan, maka permukaan take-off climb adalah permukaan yang kompleks
berisikan bidang horizontal yang normal terhadap sumbu, dan kemiringan sumbu
sama dengan kemiringan untuk jalur penerbangan take-off yang lurus.
Berikut ini merupakan tabel spesifikasi jarak, ketinggian, dan radius yang mewakili tiap
permukaan diatas:
Tabel 4.14. Spesifikasi Jarak,Ketinggian, dan radius dari tiap permukaan KKOP
Halaman68