Page 182 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 182
Elemen Gereja dan Masyarakat Majemuk
Sub Elemen Masyarakat Majemuk
Memahami keberagaman suku, bangsa, budaya, dan
CP Fase C
agama dalam masyarakat majemuk.
Memahami sikap toleran dalam interaksi dengan
CP Tahunan
sesama.
1. Arti toleran.
Alur Konten
2. Contoh-contoh sikap toleran.
1. Menjelaskan arti toleransi.
2. Mengucap syukur atas keberagaman yang ada di
tengah-tengah masyarakat.
Tujuan 3. Mendaftarkan sikap pro-toleransi dan anti-
Pembelajaran
toleransi.
4. Membuat sebuah karya kreatif dengan tema
toleransi.
Kata kunci: toleransi, bersyukur, pro-toleransi, anti-toleransi
I. Pengantar
Pada pelajaran sebelumnya, peserta didik belajar tentang pen-
tingnya saling melayani antarmanusia. Melayani merupakan salah
satu tugas orang Kristen. Melayani merupakan respons syukur kita
atas pengorbanan Yesus Kristus di kayu salib untuk mengampuni
dosa-dosa manusia. Yesus Kristus mengingatkan para murid untuk
saling melayani dan Ia telah meneladankannya melalui peristiwa
pembasuhan kaki yang sudah dipelajari oleh peserta didik pada
pertemuan sebelumnya.
Pada pelajaran 10, peserta didik akan belajar tentang sikap
toleransi antarmanusia. Teks Alkitab yang menjadi dasar atau
panduan untuk memahami arti toleransi adalah Daniel 1:1–21. Teks
tersebut dipilih untuk mengingatkan peserta didik agar memiliki
sikap toleran di tengah-tengah perbedaan yang ada di dalam
164 | Buku Panduan Guru Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas VI