Page 16 - Modul Sistem Pencernaan - Windy Oktaviani (431418081) - Copy_Neat
P. 16

MODUL BIOLOGI KELAS XI KD 3.7



                    f.  Makanan jadi

                       Sumber pangan karbohidrat yang termasuk

                       ke  dalam  kelompok  ini  contohnya  nasi
                       putih dan mie instan.





                                 Lemak

                    Apa fungsi lemak bagi tubuh?


                    Lemak  memiliki  peranan  dalam  menyusun  struktur,  penyimpanan  dan  fungsi

               metabolism. Fungsi lemak bagi tubuh, meliputi:

                    1.  Lemak sebagai penyusun tubuh
                       Lemak  memainkan  bagian  integral  dalam  membran  biologis.  Lemak  berperan

                       penting  sebagai  penghalang  yang  mampu  mencegah  pergerakan  air  dan  molekul

                       lainnya, di permukaan dan di membrane, antara satu lingkungan dengan lingkungan

                       lainnya

                    2.  Lemak sebagai cadangan

                       Pada  manusia,  tempat  penyimpanan  lemak  utama  terdapat  pada  jaringan  adiposa.

                       Lemak  diangkut  sebagai  lipoprotein  dibawa  ke  jaringan  yang  membutuhkan,

                       disimpan sebagai cadangan energi di jaringan adiposa, dimasukkan ke dalam struktur

                       lipid membrane atau dioksidasi untuk memasok energi.


                    Darimana lemak bisa diperoleh?


                    Sumber lemak utama adalah produk susu, daging, margarin dan lemak lainnya, biscuit,

               kue.  Lemak  pada  tanaman  terdapat  dalam  kacang-kacangan,  biji-bijian,  seral  dan

               buah-buahan seperti apulkat. Sumber makanan yang mengangung lainnya termasuk minyak

               goreng, salad dan mayones.

                    Telur adalah sumber lemak yang mengandung asam lemak jenuh dan tak jenuh tunggal,

               lipoprotein,  triasilgliserol,  kolestrol  dan  fosfolipid.  Produk  susu  mengandung  lemak  susu.





                                 E-MODUL SISTEM PENCERNAAN BERBASIS STUDI KASUS STUNTING                9
   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21