Page 148 - Kristen-BS-KLS-VII
P. 148

E.  Paham Pluralisme Agama, Apakah Mungkin?































                                         Gambar 10.2 Pluralisme di Indonesia



                  Sejak awal tahun 1990an ketika globalisasi popular ke berbagai belahan

                  dunia, manusia dunia mulai menyadari  adanya kepentingan untuk memiliki
                  nilai-nilai bersama yang dapat mengikat manusia dunia dalam satu kesatuan
                  dan kerja sama yang saling menguatkan. Masyarakat dunia menyadari
                  bahwa manusia yang hidup di planet bumi harus saling bekerja sama untuk

                  membangun kehidupan bersama yang lebih bailk dan bersinergi. Namun
                  ada tantangan besar dalam membangun kebersamaan global, yaitu pluralitas
                  atau kemajemukan bangsa-bangsa di dunia juga kemajemukan suku bangsa
                  dalam tiap negara. Maka lahirlah kesadaran pluralisme yang diprakarsai

                  oleh para ahli studi agama-agama. Di Indonesia pun demikian, upaya
                  pluralisme secara terus menerus diprakarsai oleh para tokoh studi agama-
                  agama. Apa itu pluralisme? Pluralisme adalah suatu cara pandang di mana
                  orang berupaya mencari titik temu bagi agama-agama. Pemikiran ini tidak

                  terlepas dari berbagai upaya dan reaksi atas tuntutan kerukunan antar umat
                  beragama. Ada beberapa model hubungan antar umat beragama:



                  138 Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SMP Kelas VII
   143   144   145   146   147   148   149   150   151   152   153