Page 138 - BUKU DASAR-DASAR PENGAMANAN HUTAN_Neat
P. 138

Dasar-Dasar Pengamanan Hutan  125


                 Berdasarkan  bentuk  dan  asal  tenaga  pelaksana  operasi,  operasi
             pengamanan hutan dibedakan menjadi empat jenis, antara lain:
             1.  Operasi Intelegen
                 Operasi  intelegen  adalah  operasi  yang  menggunakan  personel  unit
                 intelijen yang disusun dan diorganisir secara khusus guna dihadapkan
                 kepada penanganan target operasi dalam waktu atau daerah tertentu.
                 Pelaksanaan  operasi  intelegen  menggunakan  dukungan  administrasi
                 dan  logistik,  serta  anggaran  tertentu.  Dalam  pelaksanaannya  harus
                 menyiapkan  Unsur-Unsur  Keterangan  (UUK),  Rencana  Pengumpulan
                 Bahan Keterangan (Renpul Bake)t dan Target Operasi (TO).
             2.  Operasi Fungsional
                 Operasi fungsional adalah operasi pengamanan hutan yang dilaksanakan
                 oleh tenaga fungsional Polisi Kehutanan dilingkup instansinya sendiri.
                 Operasi  dilaksanakan  secara  terencana  dan  berkesinambungan  di
                 wilayah kerja yang menjadi tanggung jawab instansinya.
             3.  Operasi Gabungan
                 Operasi gabungan adalah operasi pengamanan hutan yang dilaksanakan
                 oleh  Polisi  Kehutanan  dan  dibantu  oleh petugas dari instansi terkait
                 tertentu, seperti dari Polri. Operasi ini dilakukan untuk meningkatkan
                 kemampuan  dalam  penanganan  kasus.  Personel  operasi  gabungan
                 terdiri atas:
                 a.  Polhut dan PPNS Lingkungan Hidup dan Kehutanan
                 b.  Anggota Kepolisian Republik Indonesia setempat
                 c.  Anggota  Instansi  Terkait  lainnya  (sesuai  dengan  kebutuhan  di
                     wilayah masing-masing)
                 Dalam  pelaksanaan  operasi  gabungan,  ketua  tim  operasi  tetap  pada
                 Petugas Instansi Kehutanan.
             4.  Operasi Khusus
                 Operasi khusus adalah operasi pengamanan hutan yang dilaksanakan
                 karena situasi dan kondisi ancaman gangguan keamanan hutan yang
                 kritis dan memerlukan penanganan secara lintas sektoral dari instansi
                 terkait  di  daerah  ataupun  di  tingkat  pusat,  sesuai  wewenang  dan
                 peranannya masing-masing.
                 Personel operasi khusus, terdiri dari Polhut, PPNS Lingkungan Hidup
                 dan Kehutanan, Polri, Kejaksaan, Pengadilan Negeri, TNI, dan Instansi
                 lain yang terkait dengan permasalahan.
   133   134   135   136   137   138   139   140   141   142   143