Page 62 - Toponim sulawesi.indd
P. 62

48     Jaringan Maritim Indonesia: Sejarah Toponim Kota Pantai di Sulawesi


               pada saat yang sana, Islam mulai ikut membangun fasilitas sosial kota seperti

               tempat ibadah, ekonomi, dan fasilitas kesehatan. “Kebersihan adalah sebagian
               dari iman”.

                     Jejak Islam di Bantaeng dapat dilihat pada bangunan masjid yang

               banyak. Masjid tua di Bantaeng adalah masjid Taqwa, Tompong. Masjid
               ini adalah masjid terbesar pertama di kota pantai Bantaeng. Masjid Besar

               Taqwa Tompong mulai digagas pada masa Kerajaan Kareng Panawang  atas
               prakarsa Labandu Wajo, seorang dermawan dan bekerja sama dengan adat
               sampulonrua (dua belas) pada tanggal 22 Jumadil akhir 1304 Hijriah atau

               pada Maret 1885. Pada tahap awal, masjid baru berupa langgar pada tahun
               1887. Masjid ini baru mencapai bentuknya yang megah dan besar pada

               tahun 1913 seiring dengan selesainya pembangunan. Adapun ukuran Masjid
               Tompong ini memiliki panjang 31,5 m, lebar 21 m, dan tinggi mencapai 16
               meter. Arsitektur Masjid ini adalah La Pangewa, yang berasal dari Bone.

               Masjid tua dapat ditemukan di Jl. Bete–bete kampung Tompong Kelurahan
               Letta, Kecamatan Bantaeng.

                     Perkembangan  kota pantai  Bantaeng dari  tahun  ke tahun  terus

               mengalami  kemajuan (progress).  Sejumlah  fasilitas  kota terus dibenahi.
               Fasilitas sosial, ekonomi, budaya, dan ruang-ruang ekonomi modern juga

               terus berkembang  seiring  dengan  minat  investasi  di  kota itu.  Fasilitas
               kesehatan  masyarakat  kota juga terus  diperbaiki,  sehingga dampak dari
               upaya pengembangan kota dapat memenuhi kebutuhan warganya. Salah

               satu  fasilias  kota modern adalah  hadirnya  pusat  perbelanjaan,  hiburan
               dan fasilitas kesehatan lainnya. Ruang terbuka hijau untuk ruang rekreasi
               warga kota juga dihadirkan. Pantai seruni yang berada tepat di bibir pantai

               teluk kota pantai Bantaeng adalah simbol dan ikon kemajuan kota pantai
               Bantaeng. Pantai seruni menjadi pusat berbagai kegiatan di kota Bantaeng.
               Di  dalam  sumber lokal,  beredar  nama-nama  raja Karaeng  yang pernah

               memerintah  di Bantaeng. Raja-raja itu  memerintah  sejak  tahun  1254
   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67