Page 14 - F:\pdf modul pemanduan\
P. 14
ini dapat terjadi, bila anda melakukan koordinasi dengan baik bersama pengemudi
dan asisten pengemudi. Oleh karena itu lakukan koordinasi sebaik mungkin dengan
pengemudi dan asisten pengemudi.
1) Wisatawan
Sebagai pemandu wisata atau transfer escorter, anda
bertanggung jawab mengarahkan para wisatawan dalam
menaiki kenderaan. Dengan sikap profesional, bimbing dan
arahkan para wisatawan menaiki kenderaan. Dahulukan
wisatawan wanita dan atau yang lebih tua, baru kemudian
diikuti oleh wisatawan laki-laki dan atau yang lebih muda.
Dalam keadaan tertentu dan diperlukan, anda dapat
membantu wisatawan menaiki kenderaan dan naiklah anda ke atas kenderaan
setelah wisatawan urutan terakhir menaiki kenderaan.
Segera setalah anda berada di atas kenderaan, lakukan pengecekan dan
pastikan bahwa jumlah wisatawan telah sesuai dengan jumlah yang seharusnya.
Dalam mengecek jumlah wisatawan, anda tidak perlu menghitung dan menunjuk
satu persatu wisatawan. Lakukanlah dengan cara mengurangi kapasitas tempat
duduk dengan tempat duduk yang kosong. Jika hasil pengurangan sama dengan
jumlah wisatawan yang seharusnya ada, berarti jumlah wisatawan telah lengkap.
2) Bagasi
Proses pemuatan barang atau bagasi ke atas
kenderaan dapat dilakukan oleh porter dan atau
asisten pengemudi. Sebelum bagasi dinaikkan ke
atas kenderaan, lebih dahulu pastikan bahwa seluruh
bagasi wisatawan telah terkumpul. Agar mudah
teridentifikasi dan tidak tertukar dengan bagasi
rombongan lain, anda dapat memberi tanda khusus
pada tiap bagasi rombongan wisatawan anda.
Sebelum anda meminta porter dan co driver untuk menaikkan bagasi, mintalah
kepada para wisatawan untuk memastikan bahwa barang bawaan mereka telah
lengkap.
Pada saat menaikkan bagasi, ingatlah kepada porter untuk :
Menghitung dan mencatat jumlah seluruh bagasi
Menaikkan ke atas kenderaan dengan hati-hati
Menata di atas kenderaan dengan rapi
Melaporkan kepada pemandu wisata
3. PENGANGKUTAN DAN PEMANDUAN
Selama dalam perjalanan menuju hotel, anda dituntut untuk mampu memberikan
informasi dan pemanduan kepada para wisatawan dengan sebaik mungkin.
Informasi dan pemanduan anda sangat menentukan kesan para wisatawan, serta
merupakan kunci kepuasan wisatawan pada program- program selanjutnya.
UPW SMK Negeri 1 Samarinda 14