Page 89 - BD - SDM Manajer Buku 1
P. 89

Bab 4 Permintaan dan Persediaan Tenaga Kerja                 79




              Yang menjadi pusat nadi di dalam proses sukses manajemen yang
              komprehensif adalah mengenali eksekutif yang memiliki potensi
              tinggi,  yaitu  orang-orang  yang  akan  diserahi  tampuk
              kepemimpinan  dan  yang  ingin  tetap  dipertahankan  oleh
              perusahaan  dan  memberikan  kepada  mereka  peluang  dan
              pelatihan  sebanyak-banyaknya  untuk  mengembangkan  talenta.
              Perkembangan talenta tidak terjadi begitu saja, perlu waktu yang
              sangat  panjang  untuk  memupuknya  dan  memetik  hasilnya
              (Carey, 2007).


              Meramalkan Persediaan Tenaga Kerja

              Eksternal

                   Penawaran  ekternal  tenaga  kerja  yang  potensial  dalam
              organisasi harus diperkirakan. Penggunaan tenaga kerja ekternal
              harus memperhatikan beberapa faktor, diantaranya :

                •  Orang yang keluar masuk suatu wilayah
                •  Orang yang masuk dan meninggalkan pekerjaan
                •  Orang  yang  lulus  dari  sekolah,  akademi,  politeknik  dan
                   universitas
                •  Perubahan komposisi dan pola tenaga kerja
                •  Ramalan ekonomi untuk lima tahun yang akan datang
                •  Perkembangan dan perubahan teknologi
                •  Tindakan  yang  diambil  untuk  menghadapi  persaingan
                   tenaga kerja
                •  Peraturan dan tekanan dari pemerintah
                •  Faktor    yang    mempengaruhi      orang    masuk     dan
                   meninggalkan pekerjaan.
   84   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94