Page 91 - BD - SDM Manajer Buku 1
P. 91
Bab 4 Permintaan dan Persediaan Tenaga Kerja 81
1) Rekrutmen Internal
Rekrutmen internal dapat disebut juga sebagai mutasi,
promosi ataupun reposisi. Perusahaan memanfaatkan karyawan
yang sudah ada untuk menduduki posisi tertentu pada
perusahaan. Adapun kelebihan dan kekurangannya yaitu sebagai
berikut :
Kelebihan :
a) Karyawan familiar dengan perusahaan : Karyawan internal
tentu sudah terbiasa dengan kondisi perusahaan sehingga
lebih mudah menyesuaikan dengan perusahaan.
b) Biaya rekrutmen lebih rendah : Karyawan internal
memerlukan biaya yang lebih rendah daripada jika
perusahaan harus merekrut tenaga kerja baru yang jelas
membutuhkan biaya yang lebih tinggi
c) Meningkatkan motivasi karyawan : Karyawan internal yang
direkrut, dimutasi atau dilakukan promosi akan
meningkatkan motivasi bekerjanya. Saat perusahaan tersebut
ditempatkan ditempat yang baru atau dipromosikan,
motivasi bekerjanyapun akan meningkat.
d) Peluang berhasil, karena penilaian lebih tepat : Peluang
berhasil lebih besar karena karyawan tersebut sudah
diketahui dan dikenal oleh perusahaan sehingga membuat
penilaian lebih tepat.
Kekurangan :
a) Konflik politik, promosi posisi : Jika perusahaan melakukan
perekrutan internal dapat terjadi konflik politik antara
karyawan perusahaan yang direkrut/dimutasi/
dipromosikan dengan karyawan yang tidak dapat promosi.